Tak Ada Penambahan, Kuota Haji Riau Tetap 4.008 Jamaah

Tak Ada Penambahan, Kuota Haji Riau Tetap 4.008 Jamaah
Ilustrasi

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Ternyata tak ada penambahan pada kuota Haji Riau 2016, artinya, tahun ini jatah berhaji orang Riau tetap sama dengan kuota 2015 lalu yakni sebanyak 4.008 jemaah.

 
"Kuota haji Riau tetap 4.008 dan untuk nasional pun tetap 80 persen jadi Riau otomatis sama dengan tahun lalu jadi belum kembali normal” ujar Kepala Bidang Informasi Haji dan Umrah Kemenag Riau M. Aziz, Senin (1/2).
 
Ditambahkannya, kuota tersebut sama dengan tahun lalu karena pengerjaan proyek pembangunan di Masjidil Haram belum selesai.
 
"Untuk pembangunan di Masjidi Haram belum selesai, makanya tahun ini kuota kita masih 80 persen. Mudah-mudahan tahun depan pembagunan selesai dan kuota kembali menjadi 100 persen," harapnya.
 
Artinya, dengan kuota sebanyak 4.008 jemaah kata Aziz nomor porsi sudah ditetapkan. "Nomor porsi bisa berubah, dimana kemungkinan ada calon jemaah yang mengundurkan diri atau meninggal dunia," ujarnya.
 
Ia mengimbau kepada masyarakat yang masuk dalam kuota haji tahun ini untuk segera melakukan pemeriksaan kesehatan di puskesmas terdekat. (R02)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index