Warga Langgam Gempar, 12 Ekor Gajah Liar Masuk Kampung dan Rusak Tanaman 

Warga Langgam Gempar, 12 Ekor Gajah Liar Masuk Kampung dan Rusak Tanaman 
Kawanan gajah liar saat berada di pinggir sungai

LANGGAM (RIAUSKY.COM) - Tak Kurang dari 12 ekor kawanan gajah diketahui telah merusak tanaman kehidupan milik warga kedesaan Sotol, Kecamatan Langgam. 

Menurut penuturan Rahmad (50) warga stempat, Selasa (23 Juni 2019), bahwa kawanan hewan berbadan besar tersebut telah masuk kawasan perkebunan dan sekarang masih bersembunyi di hutan di sepanjang aliran sungai Kampar Kiri.

Ulah gajah tersebut, dan menurut laporan warga, tak kurang puluhan batang tanaman perkebunan kelapa sawit dan karet serta tanaman pisang telah dirusak.

Oleh warga, yang sempat mengabadikan gerombolan perusak tanaman lehidupan lewat video berdurasi pendek di bibir sungai kampar kiri, terlihat kawanan gajah telah jinak. Dan tidak merasa terusik saat didekati warga, kendati mesin pompong  bersuara kuat. (R09)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index