Mahasiswa Kukerta UNRI Sambangi Usaha Rumah Pisang Salai di Kelurahan Sedinginan  

Mahasiswa Kukerta UNRI Sambangi Usaha Rumah Pisang Salai di Kelurahan Sedinginan   

ROHIL (RIAUSKY.COM) - Universitas Negeri Riau (UNRI) melakukan Kuliah kerja Nyata (Kukerta) di Kelurahan Sedinginan Kecamatan Tanah Putih Kabupaten Rohil, Senin (15/9/20).

Para mahasiswa dari UNRI tersebut melakukan kuliah kerja nyata usaha rumahan pisang salai milik Bahroini yang berada di RT 03 RW 07 Kelurahan Sedinginan.

"Saya sangat berterimakasih atas kunjungan kerja mahasiswa UNRI di usaha rumahan yang saya rintis semenjak tahun 1998 silam, usaha yang saya milik ini merupakan turun menurun dari ahli waris keluarga saya," kata Bahroini.

"Alhamdulilah, saya sangat terbantu atas kukerta yang dilakukan para mahasiswa UNRI, semoga dengan adanya kukerta mahasiswa di usaha pisang lasai saya ini, kedepan nya usaha pisang salai yang hanya ada satu satunya di kecamatan tanah bisa lebih di kenal masyarakat luas," harap Bahroini. 

Salah satu mahasiswa UNRI Dinda Sariza yang diikut serta dalam Kukerta tersebut mengatakan ini merupakan Kukerta balek kampung.

"Kami mengucapkan terimakasih juga kepada Bahroini yang mengginzinkan kami untuk melakukan Kukerta di tempat usahanya," kata Sariza.

Sariza menjelaskan, bahwa selama melakukan Kukerta di usaha rumah pisang salai milik Bahroini tersebut banyak pengalaman yang kami dapatkan. Salah satu pengalamam yang kami dapat yaitu cara membuat pisang salai. 

"Perlu kita ketahui, bahwa membuat pisang salai tidak semudah kita memakai nya. Pembuat pisang salai perlu beberapa tahap atau proses sehingga bisa menghasilkan kualitas yang baik."

Pertama dilakukan adalah proses membersihkan pisang dicuci yang bersih, dilanjutkan dengan menyusun pisang ditempat pengasapan. Kemudian kegiatan pengasapan dan pemerataan pematangan pisang salai yang dimulai pada siang hari.

"Proses pengasapan harus rata supaya masak secara merata, Pengasapan yang dilakukan selama tiga hari untuk mendapatkan salai pisang yang sempurna. Setelah pisang diangkat dari tempat pengasapan berikutnya kegiatan pengemasan dan pemasaran pisang salai itu sendiri," jelas Sariza. (R15)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index