Nonton Bareng, Begini Cuaca di Riau Malam Nanti
PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Timnas Indonesia U23 akan berhadapan dengan Uzbekistan pada partai semifinal yang akan dilaksanakan Stadion Abdullah Bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin (29/4/2024) malam nanti.
Jutaan masyarakat Indonesia pun sudah bersiap menantikan pertandinga bersejarah yang akan membawa Indonesia pada kancah persepakbolaan dunia, khususnya di Asia.
Banyak masyarakat termasuk di Provinsi Riau, khususnya di Kota Pekanbaru yang bahkan sudah mempersiapkan untuk melaksanakan nonton bareng (Nobar) pertandingan yang rencananya akan dilaksanakan pada pukul 21.00 WIB nanti.
Lantas, bagaimana dengan kondisi cuaca malam nanti?
Dikutip dari laman BMKG, cuaca di wilayah Riau sepanjang hari ini diperkirakan akan cukup bersahabat.
Meski pun pada beberapa wilayah diperkirakan masih akan turun hujan, namun, potensinya tidak terlalu tinggi.
BMKG melaporkan, sepanjang hari ini, pada siang hari, diperkirakan kondisi cuaca di wilayah Riau cenderung cerah.
Dilaporkan, untuk wilayah Pekanbaru, Bagansiapiapi, Bangkinang, bengkalis, Dumai, Pangkalan Kerinci, Rengat, Selatpanjang, Siak Sri Indrapura, Telukkuantan, Tembilahan dan Pasir Pengaraian terpantau cerah.
Kondisi yang hampir sama juga diperkirakan akan terjadi pada siang dan malam hari nanti.
Peluang hujan dengan intensitas ringan bisa terjadi pada malam hari di wilayah seperti Pangkalan Kerinci, Pasir Pengaraian, Pekanbaru, Telukkuantan.
Situasi ini berkemungkinan juga bisa terjadi menjelang dinihari nanti pada wilayah-wilayah tersebut.
BMKG sejauh ini juga mengeluarkan informasi dini tentang potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang berpeluang terjadi di wilayah Kampar, Kuansing, Rohul pada sore atau malam hari.
Adapun temperatur udara rata-rata di wilayah Riau pada hari ini diperkirakan berkisar 25-32 derajat celcius dengan tingkat kelembaban udara berkisar 65-100 persen.
Seperti diketahui, beberapa spot nonton bareng rencananya akan dilaksanakan di beberapa daerah, seperti di Kota Pekanbaru, Kuansing dan beberapa lokasi lainnya.
Di Pekanbaru sendiri, diinfokan, akan ada dua spot besa pelaksanaan nonton bareng sepakbola semifinal Indonesia v Uzbekistan yang diperkirakan akan menarik perhatian massa dalam jumlah ramai, yakni di Jalan Cut Nyak Dhien yang akan dilaksanakan Dispora Riau serta di halaman kediaman Wali Kota Pekanbaru di Jalan Ahmad Yani.
Tak hanya di Pekanbaru, di Kota Telukkuantan, dikabarkan Pemkab setempat juga akan melaksanakan kegiatan nonton bareng.(R05)