WASPADA...Aksi Kejahatan di Riau Diprediksi Meningkat Jelang Lebaran

WASPADA...Aksi Kejahatan di Riau Diprediksi Meningkat Jelang Lebaran
Kapolda Riau, Irjen Pol Nandang

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Kapolda Riau, Irjen Pol Nandang mengatakan, bahwa aksi kejahatan yang terjadi di wilayah Provinsi Riau, diperkirakan meningkat menjelang Lebaran.

"Sampai sekarang cukup kondusif, namun memang ada peningkatan. Maklum lah jelang lebaran belum ada bekal, jadi kejahatan meningkat. Ditambah lagi kondisi rumah masyarakat ditinggal saat tarawih," kata Kapolda Riau ini di Kantor Gubernur Riau, Rabu (6/5/2018).

Ia juga menyatakan berkomitmen untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat yang akan merayakan Lebaran. Untuk itu, pihaknya pun telah menyiapkan ribuan personel dari kepolisian dan tim gabungan.

"Nanti ada pos pelayanan terpadu dan patroli. Ini untuk menjaga supaya kondisi keamanan di Riau tetap kondusif. Personil dari elemen kepolisian sudah siaga sebanyak 1.399 dan 1.907 personil gabungan," tuturnya. (R06/Mcr)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index