Salat Idul Adha di Pekanbaru, Gubri Serahkan Kurban ke Dumai

Salat Idul Adha di Pekanbaru, Gubri Serahkan Kurban ke Dumai

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman melaksanakan salat Idul Adha di halaman kantor Gubernur Riau Rabu (22/8/2018) bersama jajaran pejabat Pemprov dan ribuan masyarakat kota Pekanbaru.

"Dengan semangat kurban ini kita harap dapat meningkat ketaqwaan dan solidaritas dan kepedulian kita terhadap sesame, saya juga mengajak lapisan masyarakat untuk meningkatkan ukhuwah Islamiah dan kebersamaan untuk membangun Riau lebih baik secara bersama-sama,” Ucap Andi. 

Berbeda dengan Wakil Gubernur Riau Wan Thamrin Hasyim yang melaksanakan salat Idul Adha di Masjid Agung Annur Provinsi Riau.

Sedangkan Sekretaris Daerah Provinsi Riau Ahmad Hijazi menghadiri salat Idul Adha dan menjadi Khatib di masjid Pondok Pesantren Darel Hikmah Tampan.

Usai menghadiri salat Idul Adha di halaman kantor Gubernur Riau, Gubernur bersama rombongan menuju Kota Dumai untuk menyerahkan hewan kurbannya.

Gubernur menyerahkan hewan kurban di Desa Bumbung Kecamatan Bathin Solapan di Masjid Jamiatul Muslimin dan Masjid Taufiqiah Kelurahan Dumai Kota.

Usai penyerahan daging kurban, Gubri mengharapkan hewan kurban yang diserahkan bisa membantu masyarakat sekitar untuk menikmati daging sapi di Hari Raya tahun ini.

Gubri meminta masyarakat untuk terus meneladani sosok Nabi Ibrahim yang ikhlas mengorbankan anaknya, yakni Nabi Ismail.

"Beliau ikhlas dan berkurban, sungguh besar pelajaran yang bisa kita petik, untuk kita ikhlas berkurban," ujar Gubri.

Menurut Andi, sapaan akrab Gubri, Hari Raya Idul Adha yang diperingati setahun sekali menjadi bagian dari penguatan kepedulian sosial.

"Kurban ini momentum untuk berbagi kepada sesama," ujar Gubri. 

"Setelah salat Ied Gubri menyerahkan hewan kurbannya di Dumai beliau langsung ke Dumai," ujar Kabag Humas Biro Humas Protokol dan Kerjasama Setdaprov Riau Fuadi. (R07/Advertorial)

Listrik Indonesia

#Advertorial Pemprov Riau

Index

Berita Lainnya

Index