Kordik Kecamatan Rambah Hilir-Rohul Ingatkan Guru dan Siswa Terkait USBN-UNBK 2019

Kordik Kecamatan Rambah Hilir-Rohul Ingatkan Guru dan Siswa Terkait USBN-UNBK 2019
Kordik Kec Rambah Hilir-Rokan Hulu,Hamzalis S.Pd

RAMBAH HILIR (RIAUSKY.COM) - Koordinator Pendidikan Kecamatan Rambah Hilir-Dinas Pendidikan,Pemuda dan Olahraga Kabupaten Rokan Hamzalis S.Pd, mengingatkan kepada seluruh kepala sekolah,guru dan siswa se Kecamatan Rambah Hilir untuk tetap semangat dalam menghadapi pelaksanaan Ujian Sekolah Berstandar Nasional bagi Siswa Kelas VI SD dan Ujian Nasional Berbasis Komputer bagi siswa Kelas IX SMP-MTs.

Penjelasan itu disampaikan Koordinator Pendidikan Kecamatan Rambah Hilir Kabupaten Rokan Hulu,Hamzalis S.Pd, seiring akan semakin dekatnya pelaksanaan USBN dan UNBK 2019 bagi siswa di Kecamatan Rambah Hilir.

"Kepala Sekolah dan Majlis Guru diperingatkan untuk tetap memperhatikan kelengkapan pelaksanan USBN-UNBK 2019 bagi siswa di sekolah. Teruslah semangat dalam menghadapi tugas yang telah diamanatkan tersebut." Terang Hamzalis dengan nada serius.

Pelaksanaan USBN 2019 bagi siswa  SD akan diselenggarakan pada tanggal 22-24 April 2019. Sementara untuk pelaksanaan UNBK 2019 bagi siswa SMP-MTs akan digelar pada tanggal 22-25 April 2019.

Dijelaskan Hamzalis, Kepala Sekolah dan Guru memiliki peran yang cukup penting dalam mensukseskan pelaksanaan ujian bagi siswanya di sekolah. 

Kepala Sekolah juga  diperingatkan, untuk segera memberikan laporan jika ada kendala disekolah yang dapat memperlambat dan mensukseskan pelaksanaan USBN-UNBK 2019 yang telah dijadwalkan oleh Pemerintah melalui Kementarian Pendidikan Nasional. (R19)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index