Kejar Target PAD, Bapenda Pekanbaru Terapkan Sistem SDT, 'Sosialisasi, Daftar dan Tagih'

Kejar Target PAD, Bapenda Pekanbaru Terapkan Sistem SDT, 'Sosialisasi, Daftar dan Tagih'
Kepala Bapenda Kota Pekanbaru, Zulhelmi Arifin

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Kejar target Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp800 Miliar pada tahun ini, Pemko Pekanbaru melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) terus melakukan berbagai inovasi baru untuk mempermudah para Wajib Pajak (WP).

Hal itu ditegaskan Kepala Bapenda Kota Pekanbaru, Zulhelmi Arifin, Ahad (7/4/2019) di Pekanbaru.

Ia menambahkan sejah ini ataupun hingga triwulan I 2019, pembayaran pajak oleh masyarakat cukup memuaskan.

“Dari 11 objek pajak di Bapenda Pekanbaru hingga triwulan pertama di tahun ini PAD yang sudah terkumpul mencapai Rp125 miliar," sebutnya.

Salah satu upaya masif yang dilakukan Bapenda adalah dengan 'menjemput bola' atau mendatangi langsung para wajib pajak. Selain tentunya bisa dibayarkan via sistem online.

“Kita menyebutnya SDT atau Sosialisasi, Daftar dan Tagih. Lalu, bagi WP juga bisa membayarkan pajak melalui ritel Alfamart dan Indomart, selain tentunya bisa membayar di bank yang sudah bekerjasama dengan Bapenda,” tegasnya.

Ia pun tak lupa mengimbau para wajib pajak agat membayarkan kewajibannya tepat waktu sebelum jatuh tempo. (R05)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index