Dipanggil Presiden,
Plt. Gubernur Riau Andi Rahman dipanggil presiden ke Jakarta. Andi dipanggil terkait dengan penanganan permasalahan asap di Provinsi Riau yang sudah memasuki pekan ketiga. Namun, karena lumpuhnya aktivitas di bandara Sultan Syarif kasim II (SSK II), Plt Gubri harus terbang melalui Bandara Internasional Minangkabau, Padang, Sumatera Barat.
PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Lumpuhnya aktivitas di bandara SSK II juga membuat susah kepala daerah. Plt. Gubri Andi Rachman terpaksa harus terbang ke Jakarta melalui bandara Internasional Minangkabau, Padang, Sumatera Barat.
Plt. Gubernur Riau berangkat ke Jakarta guna memenuhi panggilan mendadak Presiden RI, Joko Widodo terkait penanganan permasalahan asap dan kebakaran lahan di Provinsi Riau yang sudah memasuki pekan ketiga. Riau sendiri sampai hari ini masih memberlakukan situasi darurat asap.
Pemberitahuan keberangkatan Plt. Gubri tersebut disampaikan Kepala Biro Humas Pemprov Riau Darusman kepada wartawan Sabtu (5/9/2015).
Sedianya, pagi ini, dijadwalkan Plt. Gubernur Riau Andi Rachman akan melakukan pertemuan dengan sejumlah tokoh Riau terkait usulan untuk mendudukkan anak jati Riau sebagai pimpinan DPRD Riau setelah ditinggalkan Suparman yang maju pada bursa kepala daerah di Rokan Hulu.
Plt Gubri sendiri sudah melakukan perjalanan menuju Padang subuh tadi. Dijadwalkan pagi hari ini juga terbang ke Jakarta.(R03)
Dipanggil Presiden, Bahas Penanganan Kebakaran lah
Waduh....Plt Gubernur Riau ke Jakarta Lewat Sumbar?
Redaksi
Sabtu, 05 September 2015 - 10:06:59 WIB

Andi Rachman
Pilihan Redaksi
IndexUniversitas Abdurrab Launching 'Halala', Body Lotion yang Halal dan Sehat
Tak Terima Nama Dicatut, LLMB Beri PHR Waktu 1 Bulan untuk Beri Penjelasan
Rumah Dinas Bupati Indragiri Hilir Kebanjiran, Ini Penampakannya
Blok Minyak West Kampar di Riau Kini Punya Pengelola Baru
Pengumuman! Pendaftaran Calon Anggota Panwaslu Kelurahan/Desa di Riau Diperpanjang
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Lingkungan
Hari Ini Riau Peluang Hujan Ringan Pada Sore Hingga Malam...
Kamis, 13 Maret 2025 - 06:28:41 Wib Lingkungan
Hujan Lebat Diprediksi Guyur Sebagian Besar Wilayah Riau Hari Ini
Rabu, 12 Maret 2025 - 11:57:05 Wib Lingkungan
Membantu Korban Banjir: Merupakan Pendidikan Sosial Bagi Siswa Siswi SMP Negeri 9 Pekanbaru
Selasa, 11 Maret 2025 - 13:29:47 Wib Lingkungan
Bupati Rohil Tinjau Beberapa Ruas Jalan Terdampak Banjir dan Lumpur di Kota Bagansiapiapi
Selasa, 11 Maret 2025 - 08:59:37 Wib Lingkungan