Alhamdulillah..Jembatan Petai Sudah Bisa Dilewati, Jalin Pekanbaru-Kuansing Lancar

Alhamdulillah..Jembatan Petai Sudah Bisa Dilewati, Jalin Pekanbaru-Kuansing Lancar
jembatan petai kuansing
TALUKKUANTAN (RIAUSKY.COM) - Setelah terkendala beberapa hari terakhir akibat amblasnya jembatan di Desa Petai Kecamatan Singingi Hilir, Kamis(27/1/16) lalu, kini arus lalu lintas dari Teluk Kuantan-Pekanbaru dan sebaliknya sudah kembali normal. Perbaikan jembatan telah dilakukan oleh BP2JN  dengan cara menimbun pangkal jembatan itu dengan tanah.
 
“Sudah diperbaiki. Sekarang sudah bisa dilewati oleh kenderaan," kata Kadis
 
Menurut Binamarga Kuansing Azwan  sejak Minggu pagi  jembatan itu sudah benar-benar aman untuk dapat dilalui kenderaan. Azwan berharap, dalam waktu dekat BP2JN melakukan pembangunan turap beton disekeliling oprit jembatan sehingga pangkal jembatan aman dari terjangan banjir.
 
“Sebab jika terjadi hujan dan banjir, air dapat menghantam oprit lagi dan bisa jebol lagi,”ujarnya. (R03)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index