Dihadiri Wapres Ma'ruf Amin, Malam Ini PBNU Gelar Doa Bersama dan Pertaubatan Global Lawan Covid-19

Dihadiri Wapres Ma'ruf Amin, Malam Ini PBNU Gelar Doa Bersama dan Pertaubatan Global Lawan Covid-19
Ketua PBNU Robikin Emhas/Net 

RIAUSKY.COM - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) mengadakan doa bersama secara virtual bersama pengurus dan warga NU sedunia untuk merespons pandemik global Coronavirus Disease (Covid-19) yang terus memakan korban.

Acara bertajuk "Doa Bersama dan Pertaubatan Global Bersatu Lawan Corona" ini akan dilangsungkan pada Kamis (9/4), pukul 19.15 WIB. 

Terkait kegiatan ini, Ketua PBNU, Robikin Emhas mengatakan bahwa wabah Covid-19 adalah keprihatinan dunia. 

Untuk itu, seluruh umat manusia harus bersatu dan bahu membahu agar wabah segera berakhir. Salah satu usaha di tengah pandemik saat ini, tambah Robikin adalah melantunkan doa dan pertaubatan global. 

"Sebagai bagian ikhtiar batin, PBNU mengajak seluruh umat Islam pada umumnya dan warga NU di seluruh penjuru dunia khususnya untuk melakukan doa bersama dan pertaubatan global. Semoga pandemik virus corona dihempaskan dari dunia," demikian kata Robikin seperti dikutip dari Kantor Berita Politik RMOL, Kamis (9/4/2020).

Dalam acara yang melibatkan pengurus NU yang tersebar di berbagai negara itu, PBNU juga akan menghadirkan ulama sepuh NU dan Wakil Presiden RI KH. Maruf Amin. (R01)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index