Kabut Asap Makin Parah

Disdik Kuansing Liburkan Siswa Hingga Sabtu

Disdik Kuansing Liburkan Siswa Hingga Sabtu
internet

TELUK KUANTAN (RIAUSKY.COM)- Meski telah diguyur hujan yang merata di provinsi Riau Rabu (9/9/2015) kemaren, namun ternyata tidak berdampak besar terhadap ketebalan kabut asap, terutama di kabupaten Kuansing. Kabut asap di Kuansing semakin  berbahaya bagi kesehatan. Bahkan Pemerintah Kabupaten Kuantan Kuansing kembali memperpanjang masa libur sekolah hingga Sabtu (12/9/15) mendatang.

"Kabut asap masih pekat dan sangat berbahaya bagi kesehatan. Jadi kita meliburkan sekolah dari TK sampai SLTA hingga Sabtu mendatang," ujar Plt Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kuansing Jupirman.

berbeda dengan sebelumnya yang  hanya meliburkan TK hingga SMP. Kali ini seluruh sekolah termasuk SMA juga diliburkan.

Jupirman berpesan, orang tua siswa agar menjaga anak-anaknya dan aktivitas belajar tetap dilaksanakan di rumah masing-masing, dan tidak membiarkan anak main keluar rumah. (RO3)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index