53 Tahun Tidak Pernah Didatangi Pejabat Negara, Ini Kata Masyarkat Air Hitam Atas Kedatang Afrizal Dan Sulaiman

53 Tahun Tidak Pernah Didatangi Pejabat Negara, Ini Kata Masyarkat Air Hitam Atas Kedatang Afrizal Dan Sulaiman

ROKAN HILIR (RIAUSKY.COM) -  Kedatangan Bupati Dan Wakil Bupati Rohil Afrizal Sintong - H Sulaiman dan beberapa kadis disambut dengan meriah oleh masyarakat Kepenghuluan Air Hitam Kecamatan Pujud Kabupaten Rohil - Riau, Rabu (21/7/21).

Kedatangan orang nomor satu, nomor dua dan ketua daerah Kabupaten Rokan Hilir tersebut untuk melantik Dedi Dahmudi sebagai Datuk Penghulu Air Hitam.

Kami sangat bangga dan senang sekali atas kedatang Afrizal dan Sulaiman di Kepenghuluan Air Hitam Kecamatan Pujud.  " Walaupun beliau menempuh jalan setapak dengan menaiki sepeda motor berpanas panasan dan menaiki pompong untuk menyebrangi sungai, bupati dan wakil bupati rohil mau mendatangi daerah kami yang sudah 53 tahun tidak pernah didatangi oleh pejabat negara.

Setahu saya, terakhir kali pejabat negara mendatangi kepenghuluan Air Hitam pada tahun 1968. Setelah itu tidak pernah lagi, dan baru kali ini pejabat negara yang mau datang daerah Air Hitam yaitu Bupati Afrizal Sintong dan Wakil Bupati H  Sulaiman. Ini membuat bangga tersendiri bagi masyarakat Air Hitam atas kehadiran mereka ditengah tengah masyarakat," ungkap Jali warga Pujud.

" Sengaja saya bawa semua kadis yang ada di pemkab Rohil untuk datang ke Desa Air Hitam ini, kenapa, supaya mereka melihat langsung keadaan desa kepenghuluan Air Hitam. Apa yang perlu dibangun dan apa yang perlu untuk di benahi. Nah, tadi untuk mencapai desa Air Hitam, kita menempuh jalan setapak dengan menaiki sepeda motor. Kita mintakan kepada kadis PUTR untuk memperiolitas jalan tersebut," kata Bupati dalam kata sambutannya.

Kami mengharapkan semua kadis kadis untuk betul betul bekerja, sehingga apa yang perlu di periolitas itu yang dikerjakan atau dibangun dulu. Dimasa pemerintahan kami ini, semua instruktur sudah selesai dibangun.
 
Dan kami mengharapkan kepada masyarakat Air Hitam untuk mendukung pemerintah dan dukung Datuk Penghulu yang sudah dilantik. Kepada Datuk Penghulu yang baru dilantik, utamakan layanan terhadap masyarakat, Bupati. (R15)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index