Kota Pekanbaru Diselimuti Kabut Pekat, Pertanda Apa?

Kota Pekanbaru Diselimuti Kabut Pekat, Pertanda Apa?
Kabut pekat menyelimuti udara Pekanbaru pagi tadi.

PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Kota Pekanbaru, Provinsi Riau, pada Kamis (9/6/2022) pagi ini, pekat diselimuti kabut.

Bahkan hingga pukul 10.00 wib, kabut yang menyelimuti Pekanbaru, khususnya di sekitar Jalan Tuanku Tambusai - Jalan Soekarno Hatta Pekanbaru masih terlihat jelas.

Sebelumnya, sejak jam 06.00 WIB, sepanjang jalan mulai dari Jalan Air Hitam sampai ke Jalan Riau diselimuti kabut tebal dan mengakibatkan jarak pandang berkurang.

Kondisi itu membuat warga Pekanbaru bertanya-tanya, apakah ini kabut pagi atau kabut asap, mengingat Riau merupakan provinsi yang selalu siaga dan waspada terhadap kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang dapat menyebabkan bencana kabut asap.

Berdasarkan laporan harian BMKG Stasiun Pekanbaru, Riau terdeteksi 6 titik panas atau hotspot, yaitu di Kampar 1 titik, Rokan Hilir 3 titik, dan Indragiri Hulu 2 titik.

Di tempat terpisah, Forecaster BMKG Pekanbaru, Bibin S yang bertugas ketika dikonfirmasi terkait pekatnya kabut pagi ini mengatakan bahwa penyebab kabut ini karena udara di permukaan belum bisa naik karena belum ada sinar matahari.

"Dan karena kondisi kemarin juga basah atau hujan, jadi paginya cenderung berkabut," jawab Bibin.

Sementara itu, untuk prakiraan cuaca dan hotspot di Riau, pagi ini diprediksi berawan dengan pPlotensi hujan dengan intensitas ringan hingga sedang terjadi disebagian wilayah Bengkalis, Kepulauan Meranti, Kuantan Singingi dan Indragiri Hulu.

Lalu, siang hingga sore hari diperkirakan cerah berawan, dengan potensi hujan dengan intensitas ringan hingga Sedang terjadi disebagian wilayah Bengkalis, Kuantan Singingi, Kepulauan Meranti, Indragiri Hulu, Indragiri Hilir, Siak dan Pelalawan.

Lalu, pada malam harinya masih cerah berawan - berawan. Dengan potensi hujan dengan intensitas ringan terjadi di sebagian wilayah Rokan Hulu, Kampar, Pekanbaru, Siak, Pelalawan, Kuantan Singingi, Indragiri Hulu dan Indragiri Hilir.

"Waspada hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang terjadi disebagian wilayah Kuantan Singingi dan Indragiri Hilir pada siang/sore dan malam hari," sebutnya.

Sementara itu, untuk Suhu Udara antara 23.0 – 32.0 °C, dengan kelembapan udara :* 60 – 99 % dan arah angin dari Barat – Utara / 10 – 30 km/jam.

"Prakiraan Gelombang Laut atau tinggi gelombang di perairan Provinsi Riau berkisar antara 0.50 – 1.25 m (Rendah)," tukasnya.(mcr)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index