Dispusip Pekanbaru Gelar Lomba Perpustakaan Sekolah

Dispusip Pekanbaru Gelar Lomba Perpustakaan Sekolah

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) – Dalam rangka meningkatkan kinerja dan kualitas perpustakaan sekolah, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kota Pekanbaru menggelar Lomba Perpustakaan SD/MI Negeri dan Swasta se Kota Pekanbaru Tahun 2023.

Kepala Dispusip Kota Pekanbaru, Hj. Erna Juita, SH, M.Si berharap banyak sekolah yang akan berpartisipasi mengikuti ajang perlombaan ini. Mengingat lomba ini memiliki tujuan untuk memotivasi terselenggaranya perpustakaan sekolah yang bermutu dan mewujudkan kegemaran membaca bagi masyarakat sekolah, Senin (20/3).

“Apalagi sekolah-sekolah yang sudah dibina. Besar harapan kami untuk keikutsertaannya. Tentunya lomba perpustakaan akan membawa pengaruh positif bagi siswa untuk cinta membaca buku dan menjadikan perpustakaan tempat berkegiatan, berinovasi dan berkreasi yang menyenangkan,” ungkapnya.

Selain itu, Erna berharap kegiatan ini dapat memotivasi seluruh kepala sekolah dan pengelola perpustakaan sekolah untuk mengembangkan perpustakaan yang dimiliki.

Terlebih perpustakaan sebagai jantung sekolah merupakan sarana utama sekolah yang harus senantiasa dikembangkan dan diperhatikan sebagaimana diamanatkan dalam Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2007 tentang perpustakaan.

“Tidak hanya kualitas dan kinerja sekolah yang mengalami peningkatan. Namun juga SDM yang mengelola perpustakaan sekolah,” ungkapnya.

Berikut tahapan Lomba Perpustakaan SD/MI Negeri dan Swasta se Kota Pekanbaru Tahun 2023 :

Pendaftaran dibuka sejak pad 20 Maret – 2 Mei 2023.

Penyerahan instrumen lomba ke Dispusip Kota Pekanbaru pada 3 – 4 Mei 2023

Seleksi berkas lomba pada 8-10 Mei 2023

Pengumuman enam besar melalui website : dispusip.pekanbaru.go.id pada 12 Mei 2023

Visitasi langsung enam besar perpustakaan sekolah pada 22 – 24 Mei 2023

Presentasi enam besar perpustakaan sekolah dan pengumuman pemenang lomba pada 30 Mei 2023.(R03)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index