Mudik Jalur Darat, Begini Kondisi Kesiapan Jalan Tol Trans Sumatera Jelang Idul Fitri

Mudik Jalur Darat, Begini Kondisi Kesiapan Jalan Tol Trans Sumatera Jelang Idul Fitri
Tol Kuala Tanjung -Prapat

JAKARTA (RIAUSKY.COM)- Sebagai antisipasi penumpukan kendaraan di Tol Trans Sumatera, pemerintah menyiapkan 3 jalur alternatif bagi para pemudik di Pulau Sumatera. 
Ketiga jalur tersebut adalah Jalur Lintas Barat, Timur dan Tengah Sumatera. Bagaimana kondisinya sekarang?

Mengutip Ditjen Bina Marga, Senin (3/4/2023), Jalan Nasional Trans Sumatera sepanjang 7.918 km terbagi menjadi 3 yaitu Jalan Lintas Barat 2.562 km dalam kondisi mantap 97%, Jalan Lintas Timur 3.019 km dalam kondisi mantap 95%, dan Jalan Lintas Tengah 2.338 km dengan kondisi mantap 93%.

Sementara itu, ada beberapa ruas Tol Trans Sumatera yang beroperasi secara fungsional yaitu Sigli - Banda Aceh (Seksi 5 dan 6 Blang Bintang - Kutobaro - SS Baitussalam, 12,4 km), dan Kuala Tanjung - Tebing Tinggi - Parapat (Seksi Kuala Tanjung-Pematang Siantar 96,5 km).

Untuk Pulau Kalimantan, ruas jalan nasional yang digunakan sepanjang 6.556 km terdiri dari Lintas Utara dengan kondisi Mantap 95,32%, Lintas Tengah Mantap 80,17% dan Lintas Selatan dengan kondisi mantap 90,96% dengan Jalan Tol Balikpapan - Samarinda yang operasional sepanjang 99 km.

Sementara, di Pulau Sulawesi, ruas lintas jalan nasional yang digunakan sepanjang 5.400 km dengan Jalan Tol yang operasional sepanjang 61,5 km, terdiri dari Tol Ujung Pandang/Makassar Seksi 1 - 3 sepanjang 10,1 km, Tol Makassar Seksi 4 sepanjang 11,6 km dan Tol Manado - Bitung sepanjang 39,8 km.(R02)

Sumber Berita: cnbcindonesia.com

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index