Polres dan Pemkab Siak Gelar Gelar Operasi Aman Nusa II Lancang Kuning Antisipasi Karhutla

Polres dan Pemkab Siak Gelar  Gelar Operasi Aman Nusa II Lancang Kuning Antisipasi Karhutla
Wakil Bupati Siak Husni Merza dan kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi meninjau kesiapan sarana penanggulangan Karhutla.

SIAK (RIAUSKY.COM)- Dalam upaya tanggap penanggulangan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) di Kabupaten Siak.

Polres Siak melaksanakan Rapar koordinasi dan apel gelar pasukan dalam rangka operasi aman nusa II lancang kuning tahun 2024. Apel di gelar di Mapolres Siak, Kecamatan Dayun, Jum’at (26/7/2024) sore.

Apel gelar pasukan dalam rangka operasi aman nusa II lancang kuning tahun 2024 dihadiri Wakil Bupati Siak Husni Merza, Ketua DPRD Siak Indra Gunawan, Unsur Forkopimda, para camat, kapolsek se kabupaten Siak, apel turut diikuti Anggota Polres Siak, Kodim 0322 Siak, BPBD, Damkar Siak, anggota Unit Damkar dari Perusahaan, Manggala Agni turut hadir Masyarakat Peduli Api (MPA).

Wakil Bupati Siak Husni Merza mengapresiasi gerak cepat jajaran Polres Siak dengan melaksanakan Rakor penanganan Karhutla.

"Kami mewakili Pemerintah Daerah menyampaikan terimakasih kepada Bapak Kapolres. Kami juga mendorong pemerintah Kecamatan untuk lebih giat memberikan himbauan sebagai upaya pencegahan kebakaran hutan dan lahan  hingga level terbawah." Terang Huzni

Wakil Bupati juga menekankan pentingnya kesiapsiagaan dan kewaspadaan dalam menghadapi Karhutla di Kabupaten Siak.

Karena itulah, dia meminta Camat dan penghulu mengimbau warganya meningkatkan kewaspadaan Karhutla terutama pada kampung yang renta Karhutla Jika terjadi Karhutla segera koordinasi bersama Kapolsek dan Camat agar secepat mungkin ditangani.

Sementara itu, Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Daerah, Kodim, dan seluruh pihak terkait yang telah hadir dalam kegiatan ini.

"Kami mengucapkan terimakasih kepada Wakil Bupati,seluruh unsur forkopimda dan semua pihak yang telah hadir dalam rakor ini. Tujuan dilaksanakannya Giat ini untuk menentukan dan merencakan apa apa saja yang harus kita lakukan satu visi dan misi dalam penanganan jika terjadi Karhutla nanti,'' ungkap dia.

''Tentunya kita saling mendukung dan bersinergi baik TNI, Polri,Pemerintah daerah juga perusahaan perusahaan yang mengelola hutan dan lahan yang beroperasi di wilayah siak" Ucap  Kapolres.

Dia juga menjelaskan beberapa waktu lalu ada temuan tentang munculnya titik api dan berhasil dilakukan pendinginan segera. Ini terlaksana berkat kerjasama dan koordinasi seluruh pihak terkait dalam penanganannya.

Namun begitu, langkah-langkah pencegahan dan  antisipasi potensi terjadinya karhutla ini perlu menjadi perhatian semua pihak sehingga potensi tersebut bisa ditekan. Dia pun juga menegaskan perihal langkah-langkah penegakan hukum terhadap tindakan melanggar hukum yang disebabkan tindak kesengajaan dan kelalaian yang menyebabkan terjadinya karhutla.(R08)

 

 

 

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index