WASPADA! Potensi Hujan Disertai Petir di Sejumlah Wilayah Riau

WASPADA! Potensi Hujan Disertai Petir di Sejumlah Wilayah Riau
Ilustrasi hujan.

PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Kondisi cuaca di wilayah Riau pada hari ini, Rabu (22/1/2025) akan cenderung bervariasi.

Pada beberapa  wilayah kecenderungan berawan. Namun, di sejumlah wilayah lainnya, berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang dan berpeluang terjadi hujan disertai petir.

Dilansir dari laman Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG), sepanjang pagi hingga siang hari, kondisi cuaca di wilayah Riau selatif cukup bersahabat, dengan kecenderungan berawan.

Kondisi ini terjadi hampir merata di seluruh wilayah, baik itu di Kota Pekanbaru, Dumai, Siak, Pangkalan Kerinci, Bengkalis, Pasir Pengaraian, Bagansiapiapi, Bangkinang, Teluk Kuantan dan beberapa daerah lainnya.

Namun demikian, memasuki sore dan malam hari, kondisi cuaca relatif mengalami perubahan cukup signifikan pada beberapa daerah seperti di Kuantan Singingi, Kampar, Rokan Hulu, Indragiri Hulu dan Pelalawan.

Dimana hujan diperkirakan bakal terjadi mulai dari intensitas ringan hingga sedang, walaupun dengan kondiri yan tidak merata.

Peluang hujan dengan intensitas ringan pada malam hari diperkirakan bisa terjadi di wilayah Indragiri Hulu, seperti di kawasan Pasir Penyu, kemudian di wilayah Pelalawan di sekitaran Ukui, Pangkalan Kuras dan Langgam pada sore atau malam hari.

Sementara itu di wilayah Kampar, peluang hujan diperkirakan akan terjadi di wilayah Bangkinang, Kampar Kiri Hilir dan Kampar Kiri Hulu, Kampar Kiri, XIII Koto Kampar.

HUjan dengan intensitas sedang hingga tinggi di wilayah-wilayah tersebut berpotensi disertai petir.

Kondisi yang hampir sama juga diperkirakan akan terjadi di wilayah Kuantan Singingi yang pada sore atau malam hari nanti diperkirakan akan diguyur hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi yang disertai petir.

Kondisi ini akan terjadi secara merata di seluruh wilayah KUantan Singingi pada sore hingga malam hari.(R03)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index
Jasa Press Release Jasa Backlink Media Nasional