Rematch di 2019, Ini Peta Kekuatan Jokowi-Prabowo Pada Pilpres 2014 Lalu

Rematch di 2019, Ini Peta Kekuatan Jokowi-Prabowo Pada Pilpres 2014 Lalu
Jokowi dan Prabowo berangkulan.

JAKARTA (RIAUSKY.COM)- Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019 yang diperkirakan banyak pihak akan menyodorkan dua calon presiden atau capres yang sama seperti 2014.

Joko Widodo (Jokowi) kembali akan berhadapan dengan Prabowo Subianto dalam perebutan posisi sebagai calon presiden Republik Indonesia 5 tahun yang akan datang.

Meski pun keduanya masih wait and see untuk mengumumkan nama pasangan calon wakil presiden, namun, peta kekuatan politik saat ini diperkirakan masih menjagokan keduanya, walaupun untuk hasil akhir, diperkirakan akan terjadi pergeseran yang signifikan untuk peta suara masing-masing.

Pada 2014, Komisi Pemilihan Umum (KPU) menetapkan Jokowi-Jusuf Kalla sebagai pemenang pemilihan presiden dan wakil presiden 2014.

Berdasarkan penghitungan suara yang dikumpulkan di 33 provinsi, Jokowi-Kalla unggul di 23 provinsi dengan mendapatkan 53,15% atau 70.633.576 suara. Sedangkan, Prabowo-Hatta Rajasa meraih 46,85 % atau 62.262.844 suara di 10 provinsi, yang membuat Jokowi unggul 8.370.732 suara atas Prabowo.

Berikut kantong suara Jokowi dan Prabowo pada Pilpres 2014:

Jokowi menang di Sumatra Utara, Jambi, Bengkulu, Lampung, Babel, Kepulauan Riau, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, NTT, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Maluku, Papua, dan Papua Barat.

Dari seluruh daerah tersebut, daerah dengan suara terbanyak berasal dari Sumatera Utara 55,23 persen, Sulawesi Selatan dengan 71,43 persen, Papua dengan 73,16 persen, Papua Barat dengan 67,51 persen, dan Jawa Tengah dengan 66,65 persen.

Adapun Prabowo, menang di 10 provinsi, dan Sumatera Barat, Jawa Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB) menjadi lumbung suara terbesarnya.

Sumatera Barat dengan suara 76,92 suara, Jawa Barat dengan 59,78%, dan NTB dengan 72,45%.(R04)


Sumber Berita: Tempo

 

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index