Kasus Positif Covid-19 Naik 2.277 Jadi 123.503 Orang, di 10 Provinsi Ini Paling Banyak

Kasus Positif Covid-19 Naik 2.277 Jadi 123.503 Orang, di 10 Provinsi Ini Paling Banyak
Ilustrasi

JAKARTA (RIAUSKY.COM) - Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat kasus terkonfirmasi positif virus corona (Covid-19) mencapai 123.503 orang, Sabtu (8/8/2020). Data tersebut terhitung hingga pukul 12.00 WIB.

Data itu menunjukkan ada penambahan 2.277 dibandingkan sebelumnya sebanyak 121.226 orang. Penambahan terbanyak berasal dari 10 provinsi, yaitu:

1. DKI Jakarta bertambah 686 orang, sehingga total 25.287 dibandingkan sebelumnya 24.601 orang.

2. Jawa Timur bertambah 429 orang, sehingga total 24.922 dibandingkan sebelumnya 24.493 orang.

3. Jawa Barat bertambah 240 orang, sehingga total 7.387 dibandingkan sebelumnya 7.147 orang.

4. Sulawesi Selatan bertambah 107 orang, sehingga total 10.364 dibandingkan sebelumnya 10.257 orang.

5. Sumatera Utara bertambah 101 orang, sehingga total 4.794 dibandingkan sebelumnya 4.693 orang.

6. Jawa Tengah bertambah 88 orang, sehingga total 10.471 dibandingkan sebelumnya 10.383 orang.

7. Kalimantan Selatan bertambah 82 orang, sehingga total 6.617 dibandingkan sebelumnya 6.535 orang.

8. Gorontalo bertambah 80 orang, sehingga total 1.549 dibandingkan sebelumnya 1.469 orang.

9.Kalimantan Tengah bertambah 66 orang, sehingga total 1.977 dibandingkan sebelumnya 1.911 orang.

10. Sumatera Selatan bertambah 52 orang, sehingga total 3.675 dibandingkan sebelumnya 3.623 orang. (R02)

Sumber: iNews.id

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index