Dinas Pendidikan Riau Belum Pastikan Kapan Belajar Tatap Muka Bisa Dimulai, Tunggu...

Dinas Pendidikan Riau Belum Pastikan Kapan Belajar Tatap Muka Bisa Dimulai, Tunggu...
Kadis Pendidikan Riau Zul Ikram./sumber Foto: cakaplah.com

PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau Zul Ikram mengakubelum bisa memutuskan kapan pelaksanaan kebijakan Belajar Tatap Muka Terbatas (TMT) di seluruh wilayah Riau bisa mulai. 

Dikatakan dia, keputusan untuk memulai pelaksanaan belajar dengan cara tatap muka akan diputuskan oleh kepala daerah. 

''Belum-belum...belum...kita tetap seperti itu tadi kan Pak Wakil Gubernur juga sudah menyampaikan, kita akan sampaikan laporan dulu dan kebijakan itu nanti akan menjadi penting dan itu nanti akan diambil oleh kepala daerah,'' sebut Zul Ikram selepas rapat bersama pimpinan Dinas Pendidikan 12 kabupaten dan kota di Riau, Jumat (15/1/2021).

Disinggung tentang pelaksanaan pembelajaran tatap muka terbatas tingkat SMA, Zul Ikram juga menyebutkan sama. 

''Semuanya berbasis kewenangan. Sekolah kita kan ada di kabupaten kan, nanti Pak Gubernur yang akan memilih, tentu beliau yang lebih memahami, berdasarkan rekomendasi yang diberikan oleh tim gugus dan lain-lain,'' sebut Zul Ikram. 

Dalam kesempatan itu, Zul Ikram juga menjelaskan bahwa sejauh ini, pihaknya juga sudah menurunkan tim untuk memamntau sejauh apa kesiapan dari pelaksanaan proses belajar secara tatap muka. Dan dia yakin, andai kata nanti kebijakannya siap untuk dilaksanakan, sekolah-sekolah yang ada juga sudah siap.

''Andai kata nanti, kebijakannya dimulai kegiatan belajar tatap muka terbatas, katakanlah pada  minggu depan atau pada bulan depan, insya Allah, Dinas Pendidikan Provinsi Riau juga  dinas kabupaten dan kota tadi sudah menyatakan kesiapan,'' lugas dia.(R02)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index