Ini Pesan Syamsuar kepada Tiga Kepala Daerah di Riau yang Dilantik Pagi Tadi

Ini Pesan Syamsuar kepada Tiga Kepala Daerah di Riau yang Dilantik Pagi Tadi
Gubernur Riau Syamsuar saat melantik tiga kepala daerah di Riau pagi tadi.

JAKARTA (RIAUSKY.COM)- Gubernur Riau  H Syamsuar resmi  melantik tiga pasangan kepala daerah hasil Pilkada serentak 2020, pada Jumat (26/2/2021) pagi tadi.

Tiga pasangan kepala daerah yang dilantik ini, yakni Bupati dan Wakil Bupati Meranti Mumamad Adil dan Azmar, Bupati dan Wakil Bupati Bengkalis Kasmarni dan Bagus, serta Wali Kota dan Wakil Wali Kota Dumai Paisal dan Amris.

Usai pelantikan, Gubernur Riau pun menitipkan pesan agar kepala daerah yang baru saja dilantik ini dapat mengemban amanah yang telah diberikan oleh masyarakat dengan sebaik mungkin.

"Saudara-saudari (kepala daerah, red) yang baru saja dilantik, dengan amanah yang telah diberikan kepada saudara, kami berharap saudara-saudari dapat membawa kemajuan dan kesejahteraan yang lebih baik bagi kabupaten dan kota yang akan anda pimpin," kata Syamsuar.

Semasa pandemi seperti saat ini, Gubri juga berharap para kepala daerah ini dapat mempercepat penanganan virus Covid-19 dan melakukan pemulihan ekonomi masyarakat. Tentunya, hal itu dapat tercapai apabila koordinasi antara pemerintah kabupaten kota, provinsi dan pusat terjalin dengan selaras.

"Kita di daerah harus mendukung program prioritas pemerintah pusat. Saat ini kita harus mempercepat penanganan virus Covid-19 dan melakukan pemulihan ekonomi," ujarnya.(mcr)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index