Hari ini Prof Junaidi Dikukuhkan Sebagai Guru Besar Bidang Kajian Budaya

Hari ini Prof Junaidi Dikukuhkan Sebagai Guru Besar Bidang Kajian Budaya
Rektor Universitas Lancang Kuning, Prof Dr Junaidi SS MHum.

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Rektor Unilak Prof Dr Junaidi SS MHum akan dikukuhkan sebagai guru besar bidang Kajian Budaya Fakultas Ilmu Budaya Universitas Lancang Unilak) Riau. Kegiatan bakal digelar di Gedung Aula Perpustakaan Unilak, Pekanbaru, Riau, Selasa pagi (9/5)

Pengukuhan akan dikemas dengan serangkaian acara sidang senat dan dihibur dengan seni pertunjukan  adat budaya Melayu Riau.

Acara ini dimulai dengan arak-arakkan senat universitas dengan kompang sembari bersholawat kepada Nabi.

Kemudian, ada juga atraksi pencak silat, prosesi tepuk tepung tawar oleh Datuk-datuk dari LAMR dan beberapa tokoh Riau lainnya. Lalu, Prof Junaidi akan dipasangi tanjak khas Riau oleh Ketua MKA LAMR, Datuk Seri H Raja Marjohan Yusuf. 

"Pengukuhan ini dikemas dengan adanya unsur seni pertunjukan adat  budaya melayu. Ini merupakan komitmen Unilak untuk mewujudkan visi Unilak unggul berlandaskan Budaya Melayu," ujar Ketua Pelaksana Dr Zamzami M kepada Media Riau, Selasa (9/5). 

Dijelaskan dia, simbol-simbol dari prosesi adat dan budaya melayu mengedepankan serangkaian prosesi pengukuhan. Saat ini persiapan  pengukuhan guru besar telah 99 persen dilakukan. 

"Insyallah akan dihadiri oleh Wakil Gubernur Riau bapak Edy Natar Nasution, Kepala LLDIKTI Wilayah X, Rektor Perguruan Tinggi se Riau, Ketua MKA  LAMR dan Ketua DPH LAMR dan ratusan undangan lainnya," jelasnya. 

Pengukuhan ini diharapkan  semakin banyak dosen-dosen lainnya mengikuti jejak langkah guru besar yang sudah dikukuhkan, terutama dari beberapa fakultas yang ada  di Unilak. 

"Semoga ini menjadi motivasi bagi seluruh dosen Unilak. Kami mengucapkan syukur alhamdulillah kepada Allah SWT, Unilak sebagai satu satu Perguruan Tinggi di Riau yang memiliki Fakultas Ilmu Budaya telah melahirkan guru besar," tandasnya. 

Sebagaimana diketahui Prof Dr Junaidi menjadi guru besar ke 35 Perguruan Tinggi Swasta di LLDIKTI Wilayah X meliputi Sumbar, Riau, Kepri dan Jambi.

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index