Perkuat Pilar Keagamaan Lewat Masjid dan Musahalla, FKPM DiKukuhkan

Perkuat Pilar Keagamaan Lewat Masjid dan Musahalla, FKPM DiKukuhkan
Asisten IV, Sekdako Pekanbaru, Dr Mutia Eliza MM
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru berkeinginan kuat untuk memperkuat nilai-nilai keagamaan di setiap daerah melaui masjid dan mushalla.
 
Selain sentra masjid paripurna sebagai wadahnya, kini Forum antar masjid pun di bentuk guna terjalinya sinegisitas.
 
Salah satunya Forum Komunikasi Pengurus Masjid dan Mushalla (FKPM). Forum ini sudah terbentuk di bebeberapa daerah. Kini pemko kukuhkan lagi FKPM untuk keluarahan tuah karya.
 
Pengukuhan itu di langsungkan di Masjid Assajadah Jalan Kubang Raya, kata Asisten IV, Sekdako Pekanbaru, Dr Mutia Eliza MM.
 
Eliza mengutrakan, mengapresiasi terbentuknya FKPM keluarahan Tuah Karya ini. Forum ini akan menjadi wadah dalam meningkatkan keselarasan ide dan gagasan dalam menjalankan fungsi masjid itu sendiri.
 
Pengembangan masjid sesuai fungsinya perlu di perhatikan dan dilaksanakan. Diantara fungsinya yaitu, pembinaan, pengelolaan. Artinya pengelolaan masjid perlu dikelola dengan baik, ungkapnya.
 
Pengelolaan masjid dilakukan dengan baik sesuai fungsinya, maka nilai-nilai agama akan tertanam pula pada masyarakat.
 
Melalui forum seperti ini juga dapat bersinergi dalam mewujudkan Kota metropolitan yang madani.
 
"Berdayakanlah masyarakat lewat ibadah. Maka berbagai kegiatan yang diselenggarakan akan memiliki makna," ungkapnya. (Advertorial/R05)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index