Wabup Ajak Orang Tua Ajarkan Anak Hidup Bersih

Wabup Ajak Orang Tua Ajarkan Anak Hidup Bersih
Wabup saat membuka acara
SELATPANJANG (RIAUSKY.COM) - Wakil Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti H. Said Hasyim mengajak orang tua ditiap keluarga untuk mengajarkan anak hidup bersih, hal itu dilakukan untuk menumbuhkan kebiasaan pada anak sejak dini untuk berprilaku sehat. 
 
"Mari orang tua memberikan contoh yang baik kepada anak, memang susah tapi manfaatnya akan kita rasakan kedepan," ujar Wakil Bupati sempena peringatan hari Kesehatan Nasional, yang ditaja UPT. Puskemas Alah Air, Kecamatan Tebing Tinggi, Selasa, 29 November 2016.
 
Hadir dalam kegiatan itu, Camat Tebing Tinggi H. Asrorudin, Kabag Humas Meranti Helfandi, Ka. Puskemas Alah Air, para guru pendidik tingkat SD Se-Kecamatan Tebing Tinggi, para Wali Murid, Pengurus PKK dan para ibu.
 
Dalam kegiatan yang dipusatkan dilapangan Futsal Alah Air itu, Wabup menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan positif tersebut, menurutnya, kegiatan itu memiliki manfaat yang luar biasa terhadap tercibtanya kesehatan masyarakat. 
 
"Hidup bersih merupakan kunci utama dan akan akan menjaga kita dari berbagai penyakit, mari kita budayakan prilaku ini mulai dari keluarga, dan orang tua memiliki peran penting dalam membiasakan anak hidup bersih," ajaknya.
 
Ia berharap sempena peringatan hari Kesehatan Nasional itu, mampu menumbuhkan kesadaran masyarakat di Kabupatn Meranti akan pentingnya hidup sehat dan prilaku ini perlu digalakan ditengah masyarakat, dan harus dimulai sejak dini mulai dari anak sekolah dasar hingga SMU.
 
Salah satu prilaku hidup bersih yang perlu digalakan adalah mencuci tangan dengan sabun, meski cuci tangan dengan sabun terkesan sederhana, namun memberikan dampak yang besar bagi kesehatan khususnya generasi muda. "semoga memberikan manfaat terhadap kwalitas kesehatan dan sumber daya manusia di Kabupaten Meranti," ucap Wakil Bupati.
 
Pada kesempatan itu Wakil Bupati juga menyerahkan Tropy dan Piagam pemenang Cerdas Cermat, Menggambat Karikator dan lomba lainnya kepada pelajar tingkat TK hingga SMU Se-Kecamatan Tebing Tinggi.
 
Sekedar infomasi, Cuci Tangan Pakai Sabun adalah sebuah kampanye global yang dicanangkan oleh PBB bekerjasama dengan organisasi-organisasi lainnya baik pihak pemerintah maupun swasta untuk menggalakkan perilaku mencuci tangan dengan sabun oleh masyarakat sebagai upaya untuk menurunkan tingkat kematian balita dan pencegahan terhadap penyakit yang dapat berdampak pada penurunan kualitas hidup manusia.
 
Salah satu tujuannya adalah penurunan angka kematian untuk anak-anak dimana lebih dari 5.000 anak balitapenderita diare meninggal setiap harinya diseluruh dunia sebagai akibat dari kurangnya akses pada air bersih dan fasilitas sanitasi dan pendidikan kesehatan. 
 
Penderitaan dan biaya-biaya yang harus ditanggung karena sakit dapat dikurangin dengan melakukan perubahan perilaku sederhana seperti mencuci tangan dengan sabun, yang menurut penelitian dapat mengurangi angka kematian yang terkait dengan penyakit diare hingga hampir 50 persen. (R16) 

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index