Busyet! Motor-motor Bebek Ini Dimodifikasi untuk Angkut Kayu Gelondongan

Busyet! Motor-motor Bebek Ini Dimodifikasi untuk Angkut Kayu Gelondongan
Dimodifikasi ekstrem untuk angkut kayu gelondongan | Istimewa

RIAUSKY.COM - Memodifikasi sepeda motor adalah hal lazim yang dilakukan oleh pemiliknya. Ada yang untuk gaya-gayaan atau pamer, ada juga yang dimodifikasi untuk keperluan pekerjaan, seperti motor di Thailand ini.

Digunakan untuk mengangkut kayu gelondongan berukuran besar, motor-motor bebek dan motor laki ini dimodifikasi secara ekstrem. Tak hanya satu dua bagian, banyak bagian yang diubah total dari bawaan pabriknya.
 
Seperti contohnya adalah pada bagian shockbreaker motor bagian belakang. Hal tak lazim terlihat di sini. Jika umumnya motor hanya punya satu atau dua shockbreaker, makan motor untuk angkut katu gelondongan tersebut punya enam buah shockbreaker.

Dilansir dari Akurat.co, selain bagian shockbreaker, bagian lain yang sering mendapat sentuhan modifikasi yang bikin gagal paham adalah bagian roda sepeda motor tersebut. 

Untuk menyesuaikan kontur jalan yang dilewati tiap harinya, ban motornya ditambahkan potongan rantai motor agar lancar berjalan di jalanan tanah yang licin.

Meski begitu, ada risiko yang harus ditanggung si pengemudi ketika mengubah motor tak seperti bawaan pabrik. Jadi, kalau memang tak perlu, lebih baik dimodel standar bawaan pabrik saja deh. (R04)

Listrik Indonesia

#Berita Unik # serba serbi

Index

Berita Lainnya

Index