Tampil Beda, Kini Ustadz Abdul Somad Berkumis dan Brewok, Netizen Bilang Mirip Sultan Brunei

Tampil Beda, Kini Ustadz Abdul Somad Berkumis dan Brewok, Netizen Bilang Mirip Sultan Brunei
Ustaz Abdul Somad kini tampil dengan memelihara kumis serta berewok. (Foto: Instagram UAS).

RIAUSKY.COM - Ada yang baru dari penampilan Ustadz Abdul Somad. Dai kondang lulusan Al Azhar, Kairo, Mesir itu tak lagi tampil kelimis seperti biasanya.

Dalam unggahan teranyar di akun Instagram miliknya, UAS kini tampil dengan kumis dan berewok. Penampilan ini tentu lain dari semula.

Sebelumnya UAS tak pernah membiarkan bulu kumis atau cambangnya memanjang. Dalam setiap penampilan, wajahnya tampak bersih tanpa berhias kumis.

Penampilan anyar itu mula-mula diunggah pada tiga hari lalu ketika menyampaikan tentang buku-buku karyanya. Ulama yang pernah menjadi dosen di Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN Suska) Riau itu tampak mengenakan batik lengan panjang dan kopiah bulat.

Penampilan tak biasa itu tentu saja mengejutkan warganet. Netizen ramai-ramai mengomentari penampilannya itu.

“Masya Allah ustadz, sudah mulai berkumis dan berjenggot nih tadz, semakin ganteng aja,” kata akun Mat Emats, dikutip Minggu (7/6/2020).

“Masya Allah beda sekali skrg ustadz, kumis dan jenggotnya membuat tambah tampan. Sehat selalu ustadz,” ucap Hamdan Yazuli.

Tak hanya kaget, ada pula netizen yang menyebut penampilan penceramah lulusan S3 Oumdurman Islamic University, Sudan itu mirip pemimpin negara sahabat. Penilaian itu dilontarkan akun Widy Bachtiar.

“Ustad rada rada mirip Sultan Brunei...,” katanya, seraya menambahkan emoji senyum. Hal yang sama juga diungkapkan akun Boby P. “Macam Sultan Brunei Ustad,” katanya. (R02)

Sumber: iNews.id

Listrik Indonesia

#Ustadz Abdul Somad

Index

Berita Lainnya

Index