Mobil Box Terbalik di Tol Pekabaru-Dumai, Polisi Ungkap Penyebabnya...

Mobil Box Terbalik di Tol Pekabaru-Dumai, Polisi Ungkap Penyebabnya...
Petugas derek menarik truk box yang terbalik di Tol Pekanbaru-Dumai.

PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Satu unit mobil Box merek Mitsubishi BM 9377 TM, terbalik di Jalan Tol Pekanbaru-Dumai, Senin (10/1/2022) di Km 37.600 jalur A Kecamatan Kandis Kabupaten Siak.

Pihak Kepolisian Daerah (Polda) Riau mengatakan, hal ini terjadi karena mobil mengalami pecah ban akibat melaju dengan kecepatan tinggi.

Kabid Humas, Kombes Sunarto, Selasa (11/1/2022) mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.

Mobil tersebut kata Sunarto, dikemudian oleh Pardomuan Sinaga, yang bergerak dari Pekanbaru tujuan Dumai.

“Tidak ada korban jiwa dan tidak ada kerugian,” jelas Sunarto.

Lanjut Narto, dari keterangan saksi-saksi disebutkan kecelakaan terjadi karena mobil Box Mitsubishi melaju dengan kecepatan tinggi. Kemudian, saat sampai dilokasi tiba-tiba mobil tergelincir.

“Akibat melaju dengan kecepatan tinggi, mobil mengalami pecah ban kiri belakang dan terbalik,” ucap Narto.

Kabid Humas menghimbau, agar para pengguna jalan Tol dapat beristirahat saat dalam kondisi mengantuk ditempat-tempat yang disediakan pengelola.

“Jika dalam kondisi mengantuk pengguna jalan tol diharapkan beristirahat di lokasi ditempat yang disediakan,” pungkasnya.(R05)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index