BNNK Kuansing Serahkan Sertifikat Lapas Bersinar pada Lapas Kelas IIB Teluk Kuantan

BNNK Kuansing  Serahkan Sertifikat Lapas Bersinar pada Lapas Kelas IIB Teluk Kuantan
Penyerahan sertifikat Lapas Bersinar pada Lapas Telukkuantan.

TELUKKUANTAN (RIAUSKY.COM)- Lapas Kelas IIB Teluk Kuantan menerima  Sertifikat Lapas Bersinar (Bersih Narkoba) dari Kepala BNNK Kuantan Singingi, Senin (27/03/2023).

Penyerahan sertifikat tersebut diberikan Kepala BNNK Kuantan dan diterima Kepala Lapas Telukkuantan, Bejo A.md IP, SH, MH.

Hal ini disampaikan Bejo melalaui Kasi Ops, Aldino Okctalaperta, SH.MH, kepada awak media, Senin (27/03/2023).

Sertifikat yang diberikan ini merupakan program BNNK dalam giat "Penggiat Anti Narkoba" yaitu mitra kerja BNN yang memiliki kemauan dengan sukarela melakukan upaya sinergitas program Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) secara mandiri.

Dalam hal ini Lapas Teluk Kuantan telah memiliki komitmen awal dalam Pembentukan Lapas Bersih Narkoba (BERSINAR) dengan melaksanakan pemeriksaan urine kepada pegawai dan WBP serta giat razia kamar Warga Binaan dengan menggandeng BNNK Kuantan Singingi.

Terkait penyerahan sertifikat ini, dia menjelaskan, Lapas Kelas IIB Teluk Kuantan telah membuktikan bahwa bersama BNNK Kuantan Singingi telah bersatu dan bersinergi dalam usaha pemberantasan narkoba, khususnya di iwlayah Lapas dan warga binaan," Pungkas Kalapas Bejo.(R12)
 

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index