Hari Ini Riau Cerah Berawan, Potensi Hujan Ringan di Beberapa Wilayah

Hari Ini Riau Cerah Berawan, Potensi Hujan Ringan di Beberapa Wilayah
Ilustrasi/net

PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Kondisi cuaca di wilayah Riau pada Rabu (21/2/2023) diperkirakan akan cerah berawan.

Potensi hujan diperkirakan kecil terjadi pada siang hari. Adapun pada malam hari, berpotensi terjadi hujan namun dalam intensitas ringan dan tidak merata.

Dikutip dari laman bmkg.go.id, sepanjang hari ini, hampir rata-rata seluruh wilayah Riau akan cerah berawan. Termasuk di Ibu Kota Provinsi Riau, Kota Pekanbaru.

Pekanbaru pada pagi dan siag hari ini diperkirakan cukup cerah, udara bersahabat. Peluang hujan bisa terjadi pada malam atau dinihari, namun dalam intensitas ringan hingga sedang.

Kondisi hampir sama juga diperkirakan terjadi di beberapa wilayah lain seperti Bagansiapiapi, Bengkalis, Dumai, Rengat, Selatpanjang, juga kota Tembilahan.

Adapun beberapa daerah lainnya seperti Bangkinang, Siak, Pasir Pengaraian, Telukkuantan, meski cenderung berawan, namun kecil peluang terjadinya hujan, kecuali pada malam atau dinihari dengan intensitas ringan hingga sedang.

Beitu pun, BMKG mengeluarkan peringatan dni untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang berpeluang terjadi di sebagian wilayah KUansing, Kampar, Rohul pada malam dan dinihari.

Adapun untuk temperatur udara pad hari ini diperkirakan berkisar 23-32 derajat celcius dengan tingkat kelembaban udara berkisar 50-100 persen.(R05)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index