DUMAI (RIAUSKY.COM)– Aura optimisme menyelimuti Ruang Kamboja Lantai IV, Kantor Wali Kota Dumai pada Selasa pagi (30/12/2025).
Di hadapan jajaran pejabat dan direksi BUMD, Wali Kota Dumai, H. Paisal, SKM., MARS, secara resmi melantik Fahmi Rizal, S.STP., M.Si sebagai Komisaris Utama PT Pelabuhan Dumai Berseri (Perseroda).
Bagi Wali Kota H. Paisal, pelantikan ini bukan sekadar seremoni pengucapan sumpah jabatan. Ini adalah langkah besar untuk memperkuat fondasi ekonomi Kota Dumai melalui Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) yang lebih profesional.
Usai memimpin prosesi pelantikan dan menandatangani berita acara, H. Paisal menyampaikan pesan yang mendalam. Ia menitipkan harapan besar di pundak Fahmi Rizal untuk membawa perubahan nyata.
"Selamat kepada Saudara Fahmi Rizal atas amanah baru ini. Saya ingin pelantikan ini menjadi suntikan semangat baru. Kita butuh inovasi, kita butuh cara-cara kreatif untuk memajukan PT Pelabuhan Dumai Berseri," ujar H. Paisal.
Orang nomor satu Dumai tak memungkiri bahwa tantangan ke depan tidaklah mudah. Namun, ia melihat peluang besar sudah di depan mata.
Ia menilai, kondisi BUMD Kota Dumai dinilai telah berada di jalur yang benar (on the track) dan menunjukkan tren kesehatan finansial yang baik.
"Alhamdulillah, kondisi BUMD kita saat ini sudah sehat. Kini saatnya kita 'tancap gas'. Kami berharap kinerja perusahaan semakin meningkat, karena muaranya adalah peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang nantinya akan kita kembalikan lagi untuk pembangunan masyarakat Dumai," jelasnya.
Lebih lanjut, H. Paisal menekankan bahwa kemajuan tidak bisa dicapai sendirian. Ia mengajak seluruh jajaran direksi dan komisaris untuk bekerja secara kolektif dan proaktif. Ia ingin manajemen BUMD tidak lagi menunggu bola, melainkan aktif mencari peluang.
"Peluang-peluang untuk maju sudah nampak jelas. Mari kita bersama-sama jemput bola, cari celah pasar yang baru. Ingat, semakin maju BUMD kita, semakin besar pula peluang kerja bagi anak-anak Dumai dan semakin kuat kontribusi kita terhadap pembangunan kota," tambah Wali Kota.
Di akhir arahannya, H. Paisal menegaskan komitmennya untuk terus mendukung BUMD melalui kebijakan strategis dan dukungan APBD. Baginya, pemerintah daerah adalah mitra utama yang akan memastikan BUMD tetap kompetitif dan berdaya saing tinggi.
"Kami ingin BUMD kita profesional dan berdaya saing. Pemerintah akan selalu mendukung di belakang untuk memastikan pertumbuhan ini berkelanjutan," tutup H. Paisal.
Acara pelantikan tersebut dihadiri oleh Ketua DPRD Kota Dumai Agus Miswandi, jajaran direksi PT Pelabuhan Dumai Berseri, sejumlah pejabat terkait di lingkungan Pemerintah Kota Dumai, serta pimpinan BUMD yang memberikan dukungan penuh atas struktur kepemimpinan baru ini.(R10)
Listrik Indonesia

