Gara-gara Obat Nyamuk, Rumah Abi Berubah Jadi Abu

Gara-gara Obat Nyamuk, Rumah Abi Berubah Jadi Abu
Ilustrasi
SELATPANJANG (RIAUSKY.COM) - Nasib malang menimpa keluarga Abi Warga Desa Tebun, Kecamatan Rangsang, Kabupaten Kepulauan Meranti. 
 
Pada Rabu, (09/08/2017) dini hari sekitar pukul 03:00 WIB, rumah Abi dilalap si jago merah hingga menjadi Abu. 
 
Kapolsek Rangsang Iptu Budi Pramana kepada Senuju.com mengatakan, pihak Kepolisian Polsek Rangsang belum mendapat laporan terkait kebakaran rumah di Desa Tebun tersebut
 
"Belum ada laporan, akan tetapi kami sudah perintahkan kepada anggota untuk monitor ke tempat kejadian perkara. Hal itu dilakukan guna mengetahui kejadiannya seperti apa," Ungkap Budi. 
 
Sementara itu Kepala Desa Tebun Saparuddin seperti dimuat Senuju.com menceritakan, menurut informasi yang diterima kejadian diketahui sekitar pukul 03:00 WIB. Kebakaran rumah tersebut merupakan miliki Pak Abi di dusun Suka maju, Desa Tebun, Kecamatan Rangsang. 
 
"Rumah Papan, kerugian mencapai kurang lebih Rp 40 juta. Namun perlu diketahui,  kejadian tersebut akibat obat nyamuk dari dalam kamar rumah pak Abi," ungkap nya. 
 
Lanjut Saparuddin, Pak Abi tidak sendirian tinggal di rumahnya melainkan 3 Kepala keluarga. Di sana ada anak, istri, menantu dan cucu tinggal dalam satu rumah.
 
"Kondisi terakhir seperti rata dengan tanah hanya tinggal seng bekas dan tongkat rumah," ujarnya. (R11/Sc)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index