Cak Imin: Rakyat harus tahu alokasi APBN, selama ini sulit diakses

Cak Imin: Rakyat harus tahu alokasi APBN, selama ini sulit diakses

Ketua Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mengatakan politik di Indonesia prosesnya terlalu rumit untuk membangun bangsa. Dibutuhkan revolusi tata kelola, penerapan anggaran politik, bukan hanya revolusi mental saja.

"Jangan kayak anggota DPR, kalau ditanya kapan nih selesainya? Jawabnya semua dalam proses dan proses terus," ujar Muhaimin pada acara Pendidikan Politik Kebangsaan (Akpolbang) untuk bakal calon kepala daerah se Indonesia, di Graha Gus Dur, Kantor DPP PKB, Jl Raden Saleh I No. 9 Jakarta Pusat, Minggu (12/7).

Menurut Cak Imin, ada tiga agenda APBN bisa dinikmati langsung, pertama dana aspirasi. PKB mendorong kemudahan akses dana aspirasi. "Enggak penting dana aspirasi APBN seperti apa, yang penting dana itu bagaimana masyarakat bisa tahu alokasinya, karena itu sulit diakses oleh rakyat," tuturnya.

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index