2019, Rohul Segera Bangun Dua Lokasi Jalan Usaha Tani

2019, Rohul Segera Bangun Dua Lokasi Jalan Usaha Tani
Mubrizal MMA, Kepala Dinas Pertanian Rokan Hulu

PASIR PENGARAIAN (RIAUSKY.COM) - Pada tahun 2019 ini,Pemda Rokan Hulu melalui Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura akan melaksanakan Pembangunan Jalan Usaha Tani di dua lokasi.

Lokasi pertama pembangunan jalan usaha tani itu berada di Desa Bangun Purba Timur Jaya Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Rokan Hulu. Sementara lokasi ke dua akan dibangun di Desa Pasir Maju Kecamatan Rambah.

Penjelasan itu disampaikan oleh Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Holtikultura Rokan Hulu Mubrizal MMA kepada Riausky.com, (07/03).

"Pembangunan jalan usaha tani itu mendapat alokasi anggaran dari APBD Rohul 2019. Sekarang masih tahap penyelesaian administrasi oleh petugas." Papar pria yang akrab dipanggil Ucok ini.

Dijelaskan Mubrizal yang didampingi Kasi Lahan Irigasi dan Pembiayaan Syahrul SP, jalan usaha yang akan dibangun di dua lokasi itu,akan dibangun masing-masing dengan panjang 380 meter dengan lebar 2 meter. Sementara alokasi anggaran masing-masing Rp 155 juta.

Jalan usaha tani dengan pembangunan badan jalan semenisasi itu, sebagai upaya memudahkan warga untuk membawa alat pertanian ke sawah serta memudahkan petani dalam membawa hasil pertaniannya. (R19)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index