Resmi! Pemerintah Tetapkan Idul Adha 1440 H Jatuh pada 11 Agustus 2019

Resmi! Pemerintah Tetapkan Idul Adha 1440 H Jatuh pada 11 Agustus 2019
Foto: Sarah/Okezone

JAKARTA (RIAUSKY.COM) - Kementerian Agama (Kemenag) telah menetapkan awal bulan Zulhijjah 1440 H jatuh pada esok hari, Jumat 2 Agustus 2019. Maka dari itu, berdasarkan sidang isbat yang digelar hari ini, Kemenag menetapkan Idul Adha jatuh pada Minggu, 11 Agustus 2019.

"Dengan demikian kita memutuskan bahwa 1 Zulhijjah jatuh pada 2 Agustus 2019, dengan begitu 10 Zulhijjah jatuh pada hari ahad 11 Agustus 2019," ujar Dirjen Bimas Islam, Muhammadiyah Amin di Kantor Kemenag, Jakarta Pusat, Kamis (1/8/2019) seperti dikutip dari Okezone.com.

Penetapan 1 Zulhijjah 1440 H sendiri ditentukan berdasarkan laporan dari 92 titik, yang dimana telah dikonfirmasi dari 10 titik yang dilaporkan secara langsung telah melihat hilal tersebut.

Penetapan posisi hilal tersebut berdasarkan hisab yang sudah di atas, yaitu 2 derajat 4 menit sampai 3 derajat 57 menit.

Selain dipimpin oleh Dirjen Bimas Islam, konferensi pers terkait sidang isbat awal Zulhijjah 1440 H dihadiri oleh Komisi VIII DPR dan Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Sekadar diketahui, Rukyatul hilal dilakukan pada 92 titik lokasi, yang tersebar di provinsi Aceh, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, Jambi, Sumatera Selatan, Bangka Belitung, Bengkulu, Lampung, DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten, Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Utara, Bali, NTB, NTT, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Maluku, Maluku Utara, Papua, dan Papua Barat. (R01)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index