Jadi Cobaan, Jokowi Sebut Pandemi Covid-19 Menguras Pikiran...

Jadi Cobaan, Jokowi Sebut Pandemi Covid-19 Menguras Pikiran...
Presiden Joko Widodo

JAKARTA (RIAUSKY.COM)- Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyatakan pandemi Covid-19 telah menguras pikiran seluruh bangsa. 

Dia menyebut pandemi ini jadi cobaan untuk mewujudkan Indonesia lebih maju.

Jokowi memahami masa-masa krisis akibat pandemi sangat tidak mudah. Ia juga menyadari banyak rakyat kesulitan karena pagebluk.

"Saya sangat memahami dan merasakan kesulitan kehidupan yang dihadapi saudara-saudara kita. Pandemi ini betul-betul telah menguras pikiran kita dan juga menggugah rasa kemanusiaan kita," kata Jokowi dalam Temu Nasional Relawan Jokowi 2021 secara daring, Kamis (25/3).

Dia memastikan pemerintah tidak tinggal diam dalam keadaan ini. Pemerintah tetap mempercepat program-program nasional, seperti pembangunan infrastruktur demi melecut perekonomian.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga menyampaikan pemerintah berupaya keras menghadirkan vaksin Covid-19 demi menyelesaikan pandemi. 

Pemerintah pun memastikan bantuan dan insentif tersalurkan ke tangan-tangan yang membutuhkan.

Jokowi mengajak para relawannya untuk ikut memulihkan Indonesia. Dia mengimbau para relawan terus membantu orang-orang yang kesulitan saat pandemi.

"Ini saatnya kita duduk bersama, bekerja bersama, mewujudkan Indonesia maju. Jangan pernah ragu untuk maju karena kita mampu jika kita bersatu," ucap Jokowi.

Dia juga mengapresiasi inisiatif berbagai elemen relawan sejak pandemi melanda. Ia percaya para relawan terus membantu sesama meski sedang menghadapi kesulitan.

"Saya menyampaikan ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kerja keras bapak, ibu, saudara semua, para relawan. Situasi hari ini merupakan saat krusial untuk kita membuktikan semangat perjuangan kita," tutur Jokowi.(R04)

Sumber Berita: cnnindonesia.com

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index