Presiden Jokowi Pimpin Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila

Presiden Jokowi Pimpin Upacara  Peringatan Hari Kesaktian Pancasila
Presiden Joko Widodo saat memimpin Peringatan Hari Kesaktian Pancasila, Jumat (1/10/2021).

JAKARTA (RIAUSKY.COM)- Presiden Joko Widodo memimpin pelaksanaan  Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya Jakarta, Jumat (1/10/2021).

Pelaksanaan upacara berlangsung khidmat. 

Selaku inspektur upacara, Presiden Joko Widodo  mempimpin pelaksanaan mengheningkan cipta.

''Untuk mengenang jasa para pahlawan dan pejuang-pejuang bangsa, utamanya pahlawan-pahlawan revolusi, mengheningkan cipta dimulai,'' pimpin Presiden Joko Widodo.

Pada kesempatan itu juga hadir Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin, Ketua DPR RI Puan Maharani, Ketua DPR RI Bambang Soesatyo, Ketua DPD RI La Nyama Mattalitti juga sejumlah menteri.

Pada kesempatan tersebut, DPD RI La Nyama Mattalitti membacakan teks Pancasila, diikuti selanjutnya dengan pembacaan naskah UUD 1945 oleh Ketua MPR RI Bambang Soesatyo.

Kemudian acara dilanjutkan dengan pembacaan dan penandatanganan ikrar oleh Ketua DPR RI Puan Maharani.

Selepas memimpin acara, Presiden Jokowi beserta ibu negara, Iriana Jokowi dan Wakil Kresiden Ma'ruf Amin beserta istri  melakukan peninjauan ke lubang buaya selama beberapa saat sembari berdoa. (R02)
 

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index