Masa Bhakti 2017-2021

Usai Dikukuhkan, Ahmi Septari Resmi Pimpin GM FKPPI Riau

Usai Dikukuhkan, Ahmi Septari Resmi Pimpin GM FKPPI Riau
Pengukuhan pengurus GM FKPPI Riau
PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Usai menggelar Musyawarah Daerah (Musda), Ahmi Septari akhirnya dipercaya untuk memimpin Generasi Muda Forum Komunikasi Putra-putri Purnawirawan TNI/Polri Indonesia (GM FKPPI) PD 4 Riau periode 2017-2021.
 
Ia bersama pengurus GM FKPPI Riau dilantik dan dikukuhkan langsung oleh Ketua Umum GM FKPPI Pusat Hans Silalahi, Sabtu, 11 Maret 2017 di Hotel Premiere Pekanbaru.
 
Dalam arahannya Ketua Umum FKPPI Pusat Hans Silalahi menyebut dirinya masih tetap menjabat sebagai orang nomor satu di organisasi tersebut hingga 2018 mendatang. 
 
Untuk itu, dia mengimbau kepada pengurus dan kader GM FKPPI di tanah air tetap bersatu dan tidak terpancing isu miring dihembuskan pihak tidak bertanggung jawab. 
 
“Kita harus bersatu dan melawan pihak-pihak yang ingin memecah belah kita demi kepentingan pribadi dan kelompoknya," tegasnya.
 
Dengan dilantiknya pengurus GM FKPPI Riau, ia juga meminta agar mampu memjalankan organisasi dengan baik dan tetap solid, sehingga keberadaan GM FKPPI akan semakin diakui eksistensinya oleh masyarakat.
 
Sementara itu Ketua GM FKPPI Riau Ahmi Septari usai dilantik menegaskan akan segera melakukan konsolidasi dengan pengurus dan menjalankan roda organisasi guna membangun soliditas antara anggota yang jumlahnya mencapai 15 ribu orang di Riau.
 
Namun yang terpenting menurutnya adalah bahwa GM FKPPI merupakan organisasi yang sah dan telah ada sejak tahun 1978 lalu, merupakan organisasi kepemudaan yang sah administrasi sesuai SK Menkumham 29 Februari 2016, dengan Pembina Panglima TNI/ Kapolri.
 
"Hal ini terkait dengan instruksi Panglima TNI tentang penghentian peleburan. Dikarenakan banyak kesepakatan yang dilanggar dan merekrut anak-anak bukan TNI/Polri. Begitu juga pembina KBF itu bukan Panglima TNI /Kapolri makanya sampe sekrang Panglima tidak pernah terima, lucu kalau Pembina daerah berseberangan degan Panglima," terang Ahmi.
 
Dengan ditunjuknya ia sebagai Ketua GM FKPPI Riau, Ahmi berharap bisa membawa organisasi ini lebih baik dan lebih solid lagi dan mampu berkiprah lebih banyak di tengah-tengah masyarakat.
 
"Makanya sesuai dengan hasil Rakerda tadi, kita akan menata kembali administrasi, membangun infrastruktur pendukung, termasuk juga terkait pengurus-pengurus cabang dan rayon dan pastinya menjalankan organisasi ini dengan lebih baik lagi," harapnya. (R02)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index