Bupati Siak Panen Raya Padi di Muara Kelantan, Sungai Mandau

Bupati Siak Panen Raya Padi di Muara Kelantan, Sungai Mandau
Bupati Siak Syamsuar saat panen raya di Muara Kelantan, Sungai Mandau.
SUNGAI MANDAU (RIAUSKY.COM)- Bupati Siak, H Syamsuar melakukan panen raya padi di Kampung Muara Kelantan, Kecamatan Sungai Mandau, Sabtu 19 maret 2016.
 
Bupati merasa bangga dengan keberhasilan program pertanian padi di wilayah ini dan berharap keberhasilan ini bisa menjadi salah satu tolok ukur keberhasilan Siak dalam menciptakan swasembada pangan.
 
''Kemi melihat ada perkembangan yng signifikan dari hasil produksi kali ini dan kita harapkan akan terus ditingkatkan,'' ungkap Syamsuar.
 
Dalam kesempatan itu, Syamsuar juga menyebutkan kalau pihaknya selaku pemerintah akan terus berupaya meningkatkan ketersediaan prasarana infrastruktur penunjang keberhasilan program pertanian di wilayah tersebut. 
 
Tak hanya itu, Bupati Syamsuar juga menyebutkan kalau pihaknya akan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam upaya pengembangan sektor pertanian sejenis, sehingga bisa lebih membuka peluang usaha sektor pertanian yang berdaya saing. 
 
"Kita semua selama ini tau bahwa Kecamatan Bungaraya selalu yang terdepan sebagai penghasil pangan. Namun, melihat fakta dilapangan bahwa produksi padi di sungai Mandau terjadi peningkatan yang cukup baik. Jadi dengan demikian petani Kecamatan Muara jangan pernah puas dengan hasil produksi sekarang ini dan  harus bisa mengalahkan Bungraya, karena Sungai Mandau cukup potensi menuju arah kesana,"sebut Syamsuar berharap.
 
Kepala UPBS BPTP Riau Prof. Masganti MSi, dalam sekapur sirihnya menyampaikan, keberhasilan yang telah diraih oleh para petani padi berkat kerja keras dari para pejuang pangan yang ada telah membuktikan bahwa mereka semua bisa.
 
"Nah dengan adanya taman teknologi pertanian yang dimiliki oleh kecamatan Sungai Mandau saat ini, diharapkan kedepannya Sungai Mandau mampu menjadi salah satu Kecamatan sebagai sentral penghasil pangan yang menjanjikan, sebab keberadaan taman teknologi ini mampu memberikan bibit padi yang baik yang dapat mendongkrak hasil padi, karena selama ini petani menggunakan bibit turunan," pungkasnya.
 
sementara Kepala Dinas Tanaman Pangan Holtikultura Siak Ir Hj Robiati MP, memaparkan, Kecamatan Sungai Mandau memilki luas lahan sebanyak 606 hektar, dari hasil panen yang telah dilaksanakan sepeti terjadi peningkatan produksi yang cukup signifikan mencapai 7,2 ton perhektarnya.
 
"Untuk menunjang dan mempercepat panen padi, petani sungai mandau juga mendapat bantuan satu unit combine harvester (alat panen padi dari UPBS BPBT Riau,"terang Kadis pertanian.(R08)
 
 
 
 
 

Listrik Indonesia

#Siak

Index

Berita Lainnya

Index