PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dipastikan batal mendarat di Kota Pekanbaru, Riau, Kamis (8/10). Saat ini Presiden sudah berada di Sumatera Barat dan akan menginap di salah satu hotel di Kota Bukittinggi.
"Batal, kemungkinan besok (Jumat, red)," kata Kepala Biro Humas Setdaprov Riau, Darusman, Kamis (8/10) di Pekanbaru.
Diperkirakan Presiden ke Riau Jumat (9/10) besok menggunakan helikopter. Karena memang, jika melalui darat, harus menempuh 6-7 jam perjalanan.
Namun Darusman belum mendapat kepastian dimana lokasi pendaratan Presiden. Jika cuaca cerah, kemungkinan mendarat di Lanud Roesmin Nurjadin, dan langsung menuju Rimbo Panjang (Kampar).
Skenario lainnya, kemungkinan Presiden hanya meninjau Riau dari atas untuk kemudian langsung kembali ke Sumbar.
"Itu yang masih belum pasti, ada juga info kalau tidak mendarat, ya cuma melihat di atas saja kemudian balik arah," pungkasnya. (R02)
- Otonomi
- Riau Raya
Ondeh, Presiden Jokowi Batal Lagi ke Riau
Redaksi
Kamis, 08 Oktober 2015 - 17:23:39 WIB

Presiden Joko Widodo
Pilihan Redaksi
IndexUniversitas Abdurrab Launching 'Halala', Body Lotion yang Halal dan Sehat
Tak Terima Nama Dicatut, LLMB Beri PHR Waktu 1 Bulan untuk Beri Penjelasan
Rumah Dinas Bupati Indragiri Hilir Kebanjiran, Ini Penampakannya
Blok Minyak West Kampar di Riau Kini Punya Pengelola Baru
Pengumuman! Pendaftaran Calon Anggota Panwaslu Kelurahan/Desa di Riau Diperpanjang
Tulis Komentar
IndexBerita Lainnya
Index Otonomi
Pemerintah Kabupaten Kampar Berupaya Harga Komoditas tetap Stabil
Senin, 10 Februari 2025 - 13:53:26 Wib Otonomi
TAPD Riau Rapat dengan Tim Transisi Terkait APBD 2025
Senin, 10 Februari 2025 - 13:27:40 Wib Otonomi
Koperasi Rasra Lakukan Simulasi Pemberian Makan Bergizi di SMKN 5 Pekanbaru
Senin, 10 Februari 2025 - 12:40:28 Wib Otonomi