LIMBEK AKAU, Kaos Unik Khas Kampar, Desain dan Bahan Bagus, Ada Tulisan Bahasa Ocu Juga, Mau?

LIMBEK AKAU, Kaos Unik Khas Kampar, Desain dan Bahan Bagus, Ada Tulisan Bahasa Ocu Juga, Mau?

BANGKINANG (RIAUSKY.COM) - Buat kamu pencinta kaos apalagi ingin yang unik dan menarik,  sekarang tak perlu lagi pergi jauh-jauh untuk mendapatkan kaos yang kamu inginkan. 

Di Kabupaten Kampar telah beredar kaos Limbek Akau dengan berbagai desain yang menarik, lucu dan gokil.

Keunikan kaos keluaran Limbek Akau ini ada dipilihan kata atau quotes yang digunakan di semua produknya. Semuanya menggunakan bahasa Ocu.

Owner Limbek Akau Heri Fadriman, ST disela-sela kegiatan pagelaran seni yang ditaja Sanggam Group di Taman Rekreasi Stanum, Bangkinang, Sabtu (13/1/2018) kepada mengungkapkan, Limbek Akau khusus menjual kaos dengan tulisan berbahasa Ocu dan juga menerima sablon baik dalam partai kecil, besar ataupun untuk komunitas.

"Limbek Akau ini brand of Ocu,  khusus kata-kata Ocu. Kita ingin bahasa Ocu ini booming, mendunia," ucap Heri seperti dimuat suarakampar.com. 

Untuk bahan bajunya kata Heri tak diragukan lagi sebab berbahan combat distro. Sablonnya pun tahan dan tak mudah mengelupas.

Pria kelahiran Aliantan, Kabupaten Rokan Hulu 12 desember 1988 yang juga lulusan Universitas Trisakti Jakarta tahun 2013 ini mengungkapkan, tujuan membuat produk ini karena ingin bahasa Ocu itu booming dan mendunia dan bahasa Ocu semakin dicintai masyarakat. 

"Kami pengen anak-anak zaman kini  tak malu menggunakan bahasa Ocu dan menggunakan bahasa Ocu. Jangan gunakan bahasa orang terus. Kita punya brand of Ocu," ujarnya.

Pihaknya dalam menggunakan kata-kata yang disablon di bagian depan atau belakang kaos juga berusaha menampilkan kata-kata yang biasa digunakan orang zaman dulu seperti "buli-buli" yang berarti botol. 

"Kita pengen kata-kata lama muncul di baju yang dibuat punya khas tersendiri dan modern kini. Gimana caranya ini menjadi booming dan membuat orang suka dan ketawa," ulasnya. 

Beberapa kata dan kalimat bahasa Ocu yang terdapat dikoleksi kaos Limbek Akau adalah "baleco, minantu idaman, la tabului bawu malantai, Ocu sayang ke den dek pisoko ayah deyen, den la male baaghok-aghok bonau dan beberapa kata dan kalimat menarik lainnya.

Ia mengaku, usahanya yang berkantor di Desa Aliantan, Kecamatan Kabun, Kabupaten Rokan Hulu ini masih terbilang baru karena baru buka delapan bulan atau tepatnya dibulan Ramadhan lalu.

Meski baru berjalan delapan bulan, ternyata respon pasar terhadap produk Limbek Akau telah mampu menembus pasar di luar negeri yakni di Melaka dan Kuala Lumpur, Malaysia.

Bagi masyarakat di Kabupaten Kampar yang berminat terhadap kaos Limbek Akau bisa mendapatkan di beberapa toko atau kedai di wilayah Bangkinang dan Air Tiris.

Sementara di wilayah Rokan Hulu selain di Aliantan juga bisa mendapatkan di Kasikan, Ujung Batu dan Pasir Pengaraian. Atau bagi yang ingin langsung memesannya via handphone bisa menghubungi nomor Limbek Akau 08117675880.

Sejalan dengan semangat memasarkan bahasa Ocu, Heri juga ingin musisi Ocu juga menggunakan produk bahasa Ocu Limbek Akau agar lagu-lagu Ocu juga berkembanf bersama bahasa Ocu

"Telah banyak artis Ocu pakai baju kita. Setiap musisi yang tampil menggunakan baju berbahasa Ocu Limbek Akau," harapnya.

Stand Limbek Akau sendiri sempat disinggahi oleh Wakil Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto usai membuka acara pagelaran seni yang ditaja Sanggam Group di Taman Rekreasi Stanum, Bangkinang, Jum'at (12/1/2018) malam. 

Catur mengaku salut dengan produk lokal yang mendorong kecintaan masyarakat terhadap produk lokal khususnya bahasa Ocu. (*)

Listrik Indonesia

#Kampar

Index

Berita Lainnya

Index