BREAKING NEWS: Gempa 7 Skala Richter Guncang Alaska, Siap-siap Tsunami...

BREAKING NEWS: Gempa 7 Skala Richter Guncang Alaska, Siap-siap Tsunami...
Kondisi kerusakan akibat gempa 7 SR di Alaska.

JAKARTA (RIAUSKY.COM)- Gempa berkekuatan 7.0 magnitudo mengguncang sekitar Anchorage, Alaska. Berdasarkan laporan  badan geologi AS, The US Geological Survey. Gempa tersebut menyebabkan kerusakan bangunan.

Dilansir dari  detik.com,  Sabtu (1/12/2018) Gempa tersebut terjadi di sekitar 7,5 mil sebelah utara kota. Pejabat US Geological Survey melaporkan warga terdampak gempa harus bersiap-siap untuk gempa susulan yang juga berpotewnsi terjadinya tsunami.

NWS dan National Oceanic Atmospheric Administration mengeluarkan peringatan tsunami untuk beberapa bagian di Alaska. Tetapi di negara bagian sekitarnya tidak menerima peringatan serupa.

Gempa tersebut menyebabkan puing-puing berjatuhan, bangunan rusak, dan terjadi kerusakan infrastruktur besar. Belum diketahui ada atau tidaknya korban, tetapi polisi daerah Anchorage mendesak warga untuk tetap waspada. 

"Ada kerusakan infrastruktur besar di Anchorage. Banyak rumah dan bangunan rusak. Banyak jalan dan jembatan ditutup. Menjauhlah dari jalan jika Anda tidak perlu menyetir, carilah tempat berlindung. Periksa lingkungan Anda dan orang terdekat," ujar pejabat kepolisian. 

Berdasarkan cuitan di Twitter Sekretaris Pers Gedung Putih Sarah Sanders @PressSec, 
Presiden AS Donald Trump telah mengetahui peristiwa gempa tersebut. Sarah menyebut pemerintah berdoa bagi keselamatan warga Akaska. 

"Presiden telah diberitahu tentang gempa bumi di dekat Anchorage, Alaska, dan memantau laporan kerusakan. Kami berdoa untuk keselamatan semua warga Alaska," tulis akun Twitter @PressSec. 
 

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index