Pengamat: Jika Ngotot Gabung Koalisi Jokowi, Prabowo akan Ditinggal Pendukungnya

Pengamat: Jika Ngotot Gabung Koalisi Jokowi, Prabowo akan Ditinggal Pendukungnya
Prabowo-Jokowi saat bertemu beberapa waktu lalu

RIAUSKY.COM - Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dinilai akan ditinggalkan oleh pendukungnya, apabila memilih ngotot bergabung kedalam Koalisi Indonesia Kerja.

Hal ini disampaikan Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia, Adi Prayitno mengamati indikasi menguatnya Prabowo dengan gerbong Gerindra masuk dalam koalisi pemerintahan Jokowi, Minggu (28/7). 

"Potensial ditinggal pendukungnya. Pendukung yang kecewa itu bisa apatis ke politik mungkin pula pindah ke lain hati," tutur Adi seperti dilansir dari Kantor Berita RMOL, Minggu (28/7). 

Menurut Dosen UIN Ciputat ini, kecenderungan sebagian besar pendukung Prabowo sangat ingin Prabowo dan anggota koalisinya tetap solit berada diluar pemerintahan. 

Mereka, kata Adi ingin ada kekuatan penyeimbang dalam mengawal pemerintahan periode kedua Jokowi.

"Selain sebagai penyeimbang yg kredibel, Prabowo bisa tetap mempertahankan ceruk pemilihnya. Pernyataan Sandi yg viral dan sikap konsisten Rachmawati yang tetap kritis  sekedar contoh kecil dari sekian banyak kubu prabowo yang ingin tetap oposisi," tukasnya. (R01)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index