Gubri Hadiri Acara Khittan Besamo Sempena Milad IPP

Gubri Hadiri Acara Khittan Besamo Sempena Milad IPP

PEKANBARU (RIAUSKY.COM) - Gubernur Riau (Gubri) Syamsuar menghadiri acara Khittan Besamo dalam rangka Milad Ikatan Putra Pekanbaru (IPP) Ke-64, di Masjid Raya Pekanbaru, Selasa (31/12/2019).

Ada sekitar 134 orang anak yang ikut sunatan massal tersebut. Khitanan tersebut disponsori oleh 3 rumah sakit yaitu Rumah Sakit Awal Bros, Rumah Sakit Petala Bumi, dan Rumah Sakit Zainab.

Dalam sambutannya Gubernur Riau, Syamsuar mengatakan bahwa ia sangat mengapresiasi dengan diadakannya kegiatan ini. Ia melihat anak-anak tersebut sangat antusias mengikuti perintah agama.

"Meskipun saya dengar ada juga penambahan, apa yang kita lakukan saat ini merupakan nilai ibadah. Biar berapa banyak pun insyaallah tetap akan dilakukan. Karena nilai ibadah itu yang dikejar, jadi bukan cari keuntungan," ungkapnya.

Gubri juga mengimbau masyarakat untuk mengisi pergantian tahun dengan kegiatan yang positif seperti muhasabah atau Tabligh Akbar yang diadakan di beberapa masjid.

"Termasuk yang nanti malam akan diadakan juga di Masjid Raya ini," terang Gubri.

Lebih lanjut ia mengatakan, karena muhasabah ini adalah bagaimana kita mengajak umat semakin tahun semakin agar ada perubahan ke arah kebaikan. Jika umat sudah baik, mudah-mudahan kita dalam membangun daerah ini serta akan diberikan keberkahan oleh Allah SWT.

"Muhasabah ini merupakan apa yang kita lihat di tahun 2019 dan tentunya harapan kita di tahun 2020 kita dapat memperbaiki diri dengan tentunya beribadah kepada Allah SWT," pungkasnya.

Dalam acara tersebut Syamsuar memberikan donasi sebesar Rp 15 juta, yang mana untuk setiap anak-anak yang mengikuti khitanan tersebut diberikan uang senilai Rp 100 ribu. (R05/MCRiau)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index