Lihat Jalan Jelek di Rohul, Komisi IV DPRD Riau Segera Panggil Dinas PUPR Riau

Lihat Jalan Jelek di Rohul, Komisi IV DPRD Riau Segera Panggil Dinas PUPR Riau
Parisman Ikhwan, Ketua Komisi IV DPRD Riau yang didampingi Ka PUPR Rohul Anton MM, saat berada di Rokan Hulu (24/03)

PASIR PENGARAIAN (RIAUSKY.COM) - Ketua Komisi IV DPRD Riau Parisman Ikhwan yang didampingi Sekretaris Komisi IV H Saparudin Poti SH bersama Anggota lainnya, melakukan kunjungan ke Kabupaten Rokan Hulu Selasa lalu,(24/03).

Kedatangan Anggota Legislatif Riau bidang Pembangunan ke Kabupaten Rokan Hulu, untuk melihat ruas jalan yang jelek kewenangan Pemerintah Provinsi Riau yang ada di Rokan Hulu. 

Ketua Komisi IV DPRD Riau Parisman Ikhwan yang secara langsung melihat kondisi ruas jalan Provinsi Riau di Kecamatan Tandun-Kota Ujungbatu dan Kota Pasir Pengaraian. 

Tampak saat meninjau jalan jelek itu dilapangan, Kepala Dinas PUPR Rokan Hulu Anton ST MM sebagai Mitra Kerja Komisi IV DPRD Riau dan Kasubid Pembangunan Jalan dan Jembatan Wilayah II Riau Sulpandi.

Saat kunjungan di lapangan, Kepala Dinas PUPR Rokan Hulu Anton MM, menyebutkan, permasalahan jalan jelek tersebut teparah di Kecamatan Tandun dan Ujungbatu. 

Begitu juga, saat ini ada lima titik bangunan jembatan yang hingga kini belum terealisasi pembangunannya oleh Pemprov Riau di Rokan Hulu.

Pada kesempatan itu, Ketua Komisi IV DPRD Riau Parisman Ikhwan mengingatkan kepada Kepala UPT Wilayah II Dinas PUPR Riau yang bersentuhan langsung dengan kondisi sekitar untuk serius menangani permasalahannya jalan jelek dan pembangunan jembatan di Rokan Hulu. Karena akan menganggu aktifitas masyarakat.

"Dalam waktu dekat, Komisi IV DPRD Riau akan panggil Dinas PUPR Riau, untuk menjelaskan atas persoalan jalan dan jembatan di Rokan Hulu ini," ujar Parisman Ikwan menegaskan. (R19)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index