Tak Cuma Innova-Fortuner, Ini Daftar Mobil yang Kecipratan Diskon PPnBM

Tak Cuma Innova-Fortuner, Ini Daftar Mobil yang Kecipratan Diskon PPnBM

JAKARTA (RIAUSKY.COM)- Pembelian mobil dengan kapasitas silinder mesin 1.501-2.500 cc mendapatkan diskon Pajak Penjualan atas Barang Mewah Ditanggung Pemerintah (PPnBM-DTP). Itu berlaku mulai April 2021. Mobil yang kebagian diskon PPnBM tak cuma Toyota Innova dan Fortuner saja lho.

Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi,dan Elektronika (ILMATE) Kementerian Perindustrian Taufiek Bawazier menjelaskan beberapa merek mobil yang mendapatkan diskon, yaitu Innova Tipe G, Innova Tipe D, Honda HR-V, dan Honda CR-V.

"PPnBM 50% dari April s/d Agustus, dan tappering off 25% September hingga Desember 2021. Ini Innova G, Innova D, HR-V, dan CR-V termasuk AT (matic) dan MT (manual)," kata dia kepada detikcom melalui pesan singkat, Kamis (25/3/2021).

Semua jenis Fortuner, lanjut dia, juga mendapatkan diskon PPnBM sebagaimana ketentuan yang ditetapkan oleh pemerintah.

Ada dua skema diskon PPnBM untuk kendaraan 4x2 dan 4x4. Skema untuk kendaraan 4x2 adalah diskon 50%, semula dikenakan PPnBM 20% menjadi 10% untuk tahap I (April-Agustus 2021). Lalu diskon 25%, semula dikenakan PPnBM 20% menjadi 15% untuk tahap II (September-Desember 2021).

Kemudian skema berikutnya untuk kendaraan 4x4 diberikan diskon 25%, semula dikenakan PPnBM 40% menjadi 30% untuk tahap I (April-Agustus 2021). Lalu diskon 12,5%, semula dikenakan PPnBM 40% menjadi 35% untuk tahap II (September-Desember 2021).

Untuk jenis mobil 1.501-2.500 cc lainnya tidak mendapatkan diskon PPnBM karena tidak memenuhi syarat pembelian lokal (local purchase) di atas 60%.

"Yang lain belum masuk kategori karena local purchase masih di bawah 60%," tambah dia. (R02)

Sumber Berita : detik.com

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index