Penjualan Auto2000 Capai 11.200 Unit Saat Relaksasi PPnBM Mulai Berlaku Maret

Penjualan Auto2000 Capai 11.200 Unit Saat Relaksasi PPnBM Mulai Berlaku Maret
Dealer Auto2000. /Sumber Foto: tribunnews.com

JAKARTA (RIAUSKY.COM)- Penerapan relaksasi PPnBM untuk mobil berkapasitas 1.500 cc, yang belaku 1 Maret 2021 berhasil mendongkrak penjualan.

Berdasarkan data Kementerian Perindustrian, penjualan mobil dengan kapasitas mesin sampai 1.500 cc mengalami peningkatan sebesar 140 persen dibanding Februari 2021.

Senada dengan data Kemenperin, dealer Auto2000 juga mengalami kenaikan yang cukup signifikan.

Pada Maret 2021, Auto2000 berhasil membukukan penjualan sebanyak 11.200 unit, meningkat dibandingkan Februari 2021 sebanyak 4.320 kendaraan.

Kenaikan penjualan ini didominasi oleh unit-unit Toyota yang mendapatkan kebijakan diskon PPnBM diantaranya Rush, Avanza, Yaris, Sienta dan Vios.

Pada bulan Maret 2021, Auto2000 berhasil menjual Toyota Rush sebanyak 3.550 unit dan Avanza terjual sebanyak 2.750 unit.

Kemudian, Toyota Yaris terjual sebanyak 570 unit, Sienta terjual sebanyak 65 unit, serta Toyota Vios terjual 80 unit.

"Peningkatan penjualan selain disebabkan oleh diskon PPnBM,  juga disebabkan oleh program-program promo menarik yang disajikan oleh Auto2000 untuk AutoFamily semua. Sehingga, AutoFamily mendapatkan double keuntungan ketika melakukan pembeliaan kendaraan di Auto2000," ungkap Chief Executive Auto2000, Martogi Siahaan, Minggu (4/4/2021).(R03)

Sumber Berita: tribunnews.com

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index