Usia Produktif di Riau Cukup Tinggi, Kepala BKKBN Riau Perlu Melaksanakan Program Pendekatan Remaja

Usia Produktif di Riau Cukup Tinggi, Kepala BKKBN Riau Perlu Melaksanakan Program Pendekatan Remaja

PEKANBARU (RIAUSKY.COM)- Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Perwakilan Riau, Mardalena Wati Yulia menyampaikan berdasarkan hasil sensus penduduk di Riau jumlah masyarakat Riau mencapai 6,3 juta jiwa. Dari jumlah tersebut 69.9% penduduk Riau adalah usia produktif dan hampir 30% dari jumlah tersebut adalah usia remaja.

"Untuk itu kita perlu melaksanakan beberapa program-program kegiatan yang melakukan pendekatan kepada remaja," katanya, dalam talkshow literasi membangun keluarga berkualitas melalui ketahanan keluarga bersama Forum Kelas Kominfo Riau secara virtual, Jumat (7/5/21).

Mardalena menyebutkan, dari beberapa kegiatan program pembangunan keluarga atau ketahanan keluarga untuk mewujudkan keluarga berkualitas itu, salah satu program BKKBN adalah program generasi berencana (Genre).

Ia menerangkan, Genre merupakan program BKKBN dengan target sasarannya usia 10-24 tahun dan remaja yang belum menikah, dimana usia itu dapat menyiapkan remaja tersebut untuk membangun keluarga berkualitas. 

"Keluarga berkualitas itu penyiapan dari hulunya, salah satunya menikah di saat usia sudah matang yaitu untuk perempuan usia minimal 21 tahun dan laki-laki usia 25 tahun," tuturnya.

Kepala BKKBN Riau ini menambahkan, untuk program Genre ini memiliki dua pendekatan, pertama melalui remaja itu sendiri dan melalui keluarganya.

Untuk program melalui remajanya dikenal dengan istilah Pusat Informasi Konseling (PIK) Remaja yang berpangkalan di sekolah dan perguruan tinggi. Sedangkan pendekatan melalui jalur masyarakat untuk anak-anak putus sekolah kita sebut PIK Remaja melalui jalur masyarakat.

Dalam program ini, para remaja nantinya akan mendapatkan konseling masalah kesehatan reproduksi, kemudian juga masalah penyiapan kehidupan dan juga mendapatkan skill, jadi tidak hanya masalah kesehatan reproduksi saja tetapi juga masalah keterampilan yang diberikan kepada remaja tersebut.

"Nah ini salah satunya dibina oleh BKKBN PIK Remaja sebagai salah satu lokus atau wadah pelaksanaan program genre kita, di samping kepada keluarga-keluarga yang mempunyai remaja yang kita namakan dengan kelompok Bina Keluarga Remaja atau BKR," tutupnya. (mcr)

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index