Satlantas Polres Berbagi Sembako ke Panti Asuhan dan Siswa Tahfizh Alquran Masjid Agung Islamic Centre Rokan Hulu

Satlantas Polres Berbagi Sembako ke Panti Asuhan dan Siswa Tahfizh Alquran Masjid Agung Islamic Centre Rokan Hulu
Kasat Lantas Polres Rokan Hulu AKP Bagus Harry Priambodo SIK, (pakai peci) saat menyerahkan bantuan Sembako,Jumat (16/07).

PASIR PENGARAIAN (RIAUSKY.COM)- Pada pelaksanaan program Jumat Berkah pada Jumat (16/07) kali ini, Polres Rokan Hulu melalui Personil Sat Lantas Rokan Hulu mengunjungi Sekolah Tahfizh Alquran yang berada di Komplek Masjid Agung Islamic Centre Rokan Hulu di Kota Pasir Pengaraian.

Kedatangan Tim Jumat Berkah dari Polres Rokan Hulu ini, secara langsung dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Rokan Hulu AKP Bagus Harry Priambodo SIK dan Personil Satlantas Polres Rokan Hulu lainnya.

Selain mengunjungi Sekolah Tahfizh Alquran di Komplek Masjid Agung Islamic Centre Rokan Hulu tersebut, AKP Bagus Harry Priambodo SIK yang juga didamping Paur Humas Polres Rokan Hulu IPDA Refli Setiawan, jajaran Personil Polres Rokan Hulu ini juga mengunjungi Panti Asuhan Budi Mulya di Kelurahan Pasir Pengaraian.

Pada kegiatan Jumat Berkah ini, Kasat Lantas Polres Rokan Hulu AKP Bagus Harry Priambodo SIK menyerahkan bantuan sembako berupa beras,minyak goreng,telor dan sarden.

" Bantuan ini, merupakan bentuk kepedulian Polres Rokan Hulu terhadap siswa yang ada di Panti Asuhan dan Asrama siswa Tahfizh Alquran di Rokan Hulu." Papar AKP Bagus.

Dijelaskan Kasat Lantas yang akrab dipanggil Bagus ini, kegiatan Jumat Berkah merupakan program rutin yang diselenggarakan oleh Polres Rokan Hulu.

Kepada masyarakat Rokan Hulu yang ingin menyumbangkan donasinya untuk program Jumat Berkah bersama Polres Rokan Hulu silahkan disalurkan ke Polres Rokan Hulu. Dan setiap hari Jumat akan diserahkan kepada anak-anak yatim dan kaum dhuafa di Rokan Hulu.

Semoga dengan bantuan sembako di program Jumat Berkah yang ditaja oleh Polres Rokan Hulu ini, dapat membantu siswa dan kaum dhuafa di Rokan Hulu.Aamiin.(R.19).

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index