Senam Riau Tambah 1 Medali Emas, 1 Perak dan 2 Perunggu

Senam Riau Tambah 1 Medali Emas, 1 Perak dan 2 Perunggu
pesenam Riau berhasil mempersembahkan emas./Sumber Foto: istimewa/ tribunpekanbaru

RIAUSKY.COM- Pesenam Riau M Tri Saputra, berhasil membuat pembuktian dengan mempersembahkan medali emas pada nomor alat palang tunggal perorangan PON Papua yang dipertandingkan  Senin (4/10/2021).

Tak hanya M Tri Saputra, Agung Suci Tantio Akbar raih perak dari nomor alat palang sejajar perorangan.

Selain itu, Riau juga merambah perbendaharaan medali dengan meraih dua perunggu, masing-masing diraih oleh M Tri Saputra dan beregu putri.

Keberhasilan M Tri Saputra dan kawan-kawan ini melengkapi target pencapaian medali emas Cabang Olahraga Senam Riau pada ajang PON XX ini yakni 3 medali emas, 3 perak dan 2 perunggu.

Pertandingan pada cabang Senam sendiri telah menyelesaikan seluruh nomor pertandingan. Dan bagi M Tri Saputra sendiri ini adalah keikutsertaannya untuk terakhir kalinya pada PON di tanah air. 

"Alhamdulillah saya meraih emas di palang tunggal. Emas ini saya persembahkan untuk keluarga dan seluruh lapisan masyarakat Riau. Apalagi untuk PON selanjutnya saya tidak turun lagi," ujar M Tri Saputra dilansir dari tribunpekanbaru.

Rasa sukur juga dirasakan oleh Pelatih Senam Riau Ahmad Markos.

"Di hari terakhir cabor senam kami bisa menambah 1 medali emas dan 1 medali perak," ujar Ahmad Markos.

Untuk emas diraih M Tri Saputra di alat palang palang tunggal perorangan dan perak diraih oleh Agung Suci Tantio Akbar di alat palang sejajar perorangan.

"Jadi pada PON XX 2021 di Papua ini kami berhasil membawa pulang 3 emas yang diraih oleh M Aprizal, M Tri Saputra dan Beregu Putra, 3 perak diraih oleh M Aprizal, M Tri Saputra dan Agung Suci Tantio Akbar, sedangkan 2 perunggu diraih oleh M Tri Saputra dan beregu putri," ucap Markos.

Atas torehan prestasi itu Ahmad Markos mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung cabor senam terutama kepada Pemerintah Provinsi Riau, KONI Riau dan PT Bank Riau Kepri serta seluruh lapisan masyarakat Riau.

"Keberhasilan ini juga tidak lepas dukungan dari semua pihak," ungkap Markos.(R04)


 

Listrik Indonesia

Berita Lainnya

Index